Pj Wako Padang Beri Kejutan Rejeki Nomplok Bagi ASN Rutin Senam: Ayo Jadi ASN Sehat, Kuat, dan Tangguh

Pj Wako Padang Beri Kejutan Rejeki Nomplok Bagi ASN Rutin Senam: Ayo Jadi ASN Sehat, Kuat, dan Tangguh

Pj Wali Kota Padang Andree Algamar saat tengah mengikuti senam pagi di lapangan Balai Kota Padang. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com - Pagi yang cerah di Balaikota Padang dimeriahkan dengan kegiatan senam bersama yang diikuti oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN), Rabu (19/6/2024).

Di tengah semangat berolahraga, Pj Wali Kota Padang Andree Harmadi Algamar memberikan kejutan bagi dua orang ASN yang rutin mengikuti senam setiap Rabu pagi.

Media Siska dari Bagian Umum dan Lukman dari Bagian Administrasi Pembangunan dan Perencanaan Daerah (APP) beruntung mendapatkan reward berupa bingkisan menarik dari Pj Wali Kota Padang.

Kejutan ini menjadi motivasi bagi para ASN lainnya untuk lebih aktif mengikuti kegiatan senam pagi bersama.

“Reward ini adalah bentuk apresiasi kami kepada ASN yang rutin mengikuti senam pagi. Melalui kegiatan ini, kami ingin menciptakan ASN yang sehat, kuat, dan tangguh,” ujar Andree Algamar.

Senam bersama setiap hari Rabu merupakan salah satu program Pemko Padang untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran para ASN.

Hal ini sejalan dengan Surat Edaran yang telah dikeluarkan oleh Pemko Padang yang mewajibkan seluruh ASN untuk mengikuti senam bersama.

“Saya minta kepada seluruh ASN Pemko Padang untuk melaksanakan senam bersama di lingkungan kantor masing-masing, sebelum memulai pekerjaan,” imbuh Andree.

Meskipun kegiatan senam pagi ini telah berjalan beberapa waktu, Andree masih melihat tingkat kehadiran ASN yang perlu ditingkatkan.

Ia mengajak seluruh ASN untuk saling mengajak dan memotivasi agar senam pagi ini menjadi budaya di lingkungan Pemko Padang.

Baca Juga: Senam Jantung Sehat Semarakkan Lapangan Apeksi Balai Kota Padang

“Mari jadikan ASN Pemko Padang yang sehat, kuat, dan tangguh! Bersama-sama kita ciptakan lingkungan kerja yang kondusif dan produktif,” pungkas Andree Algamar. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Dispora Padang Optimis Capai Target PAD Rp1 Miliar, Kolam Renang Teratai Jadi Andalan
Dispora Padang Optimis Capai Target PAD Rp1 Miliar, Kolam Renang Teratai Jadi Andalan
Pj. Sekda Padang Dukung Pantarlih Coklit Data Pemilih: Mari Sukseskan Pilkada 2024
Pj. Sekda Padang Dukung Pantarlih Coklit Data Pemilih: Mari Sukseskan Pilkada 2024
Posyandu SBB Palimo Siap Bersaing di Tingkat Provinsi, Usung Misi Raih Juara Satu
Posyandu SBB Palimo Siap Bersaing di Tingkat Provinsi, Usung Misi Raih Juara Satu
Beli Rumah Aman dan Nyaman: Simak Tips dari Dinas Perkim Kota Padang
Beli Rumah Aman dan Nyaman: Simak Tips dari Dinas Perkim Kota Padang
SSB Taruna Luki Siap Berlaga di LSI 2024 Seri Nasional, Pj. Wali Kota Beri Dukungan Penuh
SSB Taruna Luki Siap Berlaga di LSI 2024 Seri Nasional, Pj. Wali Kota Beri Dukungan Penuh
Pj. Wako Padang Kunjungi Kapal Penelitian OceanX, Ungkap Kekayaan Bawah Laut Sumbar
Pj. Wako Padang Kunjungi Kapal Penelitian OceanX, Ungkap Kekayaan Bawah Laut Sumbar