Pisah Sambut Kapolres Pariaman, Selamat Datang AKBP Agung Basuki di Kota Tabuik

Pisah Sambut Kapolres Pariaman, Selamat Datang AKBP Agung Basuki di Kota Tabuik

Kepolisian Resor (Polres) Pariaman mengadakan acara pisah sambut AKBP Abdul Azis sebagai Kapolres Pariaman yang lama dan AKBP Agung Basuki sebagai Kapolres Pariaman yang baru, di aula Mapolres Pariaman, Kamis (18/1/2024). [Foto: Diskominfo Pariaman]

Pariaman, Padangkita.com - Kepolisian Resor (Polres) Pariaman mengadakan acara pisah sambut AKBP Abdul Azis sebagai Kapolres Pariaman yang lama dan AKBP Agung Basuki sebagai Kapolres Pariaman yang baru, di aula Mapolres Pariaman, Kamis (18/1/2024).

Diketahui, sebelumnya telah dilakukan serah terima jabatan (sertijab) di Mapolda Sumatra Barat (Sumbar) sesuai Surat Telegram (ST) Kapolri Nomor ST/2864/XII/KEP.2023, ST/2865/XII/KEP.2023 dan ST/2866/XII/KEP.2023 tanggal 28 Desember 2023, yang ditandatangani oleh Asisten Sumber Daya Manusia (As SDM) Kapolri, Irjen Pol Dedi Prasetyo.

AKBP Abdul Azis yang sebelumnya Kapolres Pariaman selanjutnya akan mengemban tugas sebagai Wadir Reskrimum Polda Sumbar. Dan Kapolres Pariaman ditempati oleh AKBP Agung Basuki yang sebelumnya menjabat Kapolres Pasaman Barat (Pasbar).

Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pariaman Yota Balad yang hadir dalam acara pisah sambut Kapolres, menyampaikan ucapan terima kasih kepada AKBP Abdul Azis atas sinergitas dan kerja sama sebagai mitra pelayanan hukum dan masyarakat selama menjadi Kapolres Pariaman.

Menurut Yota Balad, Abdul Azis adalah sosok perwira polisi yang merakyat. Yota menilai, saat ini keberadaan polisi di tengah-tengah kehidupan masyarakat, khususnya di Kota Pariaman, tidak hanya sebagai mitra pemerintah. Namun telah menjadi sahabat, sahabat bagi pemerintah dan sahabat bagi masyarakat.

Ia kemudian mengucapkan selamat datang kepada AKBP Agung Basuki di Kota Pariaman. Pemko Pariaman, kata Yota Balad, siap bermitra dan saling mendukung segala kebijakan dalam menciptakan situasi yang aman, kondusif, dan mendukung penyelenggaran Pemilu 2024 mendatang, serta persiapan Pilkada pada akhir tahun ini.

Sementara itu, AKBP Abdul Azis pada kesempatan itu menyampaikan permintaan maaf dan terima kasih kepada masyarakat Pariaman, Pemko Pariaman dan Pemkab Padang Pariaman, serta Forkopimda Pariaman atas kerja sama selama ia menjabat Kapolres Pariaman.

Baca juga: Kodim 0308/Pariaman Selenggarakan Binkom Cegah Konflik Sosial 2024, Ini Tujuannya

Hadir dalam acara pisah sambut Kapolres, Wakil Bupati Padang Pariaman Rahmang, jajaran Forkopimda Pariaman, kepala OPD Pemko Pariaman dan Pemkab Padang Pariaman serta TP-PKK dan Dharma Wanita. [*/pkt]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

3 Calon Wali Kota Mantan Pemimpin di Pemko Pariaman, Roberia Ingatkan 9 Larangan ASN
3 Calon Wali Kota Mantan Pemimpin di Pemko Pariaman, Roberia Ingatkan 9 Larangan ASN
Andre Rosiade: Visi Perubahan, Yota Balad-Mulyadi akan Bangun Kota Pariaman Lebih Baik
Andre Rosiade: Visi Perubahan, Yota Balad-Mulyadi akan Bangun Kota Pariaman Lebih Baik
Ikut Pilkada Pariaman 2024, Sekda Yota Balad Mengundurkan Diri dari Jabatannya
Ikut Pilkada Pariaman 2024, Sekda Yota Balad Mengundurkan Diri dari Jabatannya
Berbatasan Langsung dengan Laut, Kota Pariaman Rentan Dimasuki Orang Asing
Berbatasan Langsung dengan Laut, Kota Pariaman Rentan Dimasuki Orang Asing
107 Jemaah Haji Kota Pariaman Tiba di BIM, Satu Jemaah masih Dirawat di Arab Saudi
107 Jemaah Haji Kota Pariaman Tiba di BIM, Satu Jemaah masih Dirawat di Arab Saudi
Di HUT ke-78 Bhayangkara, Pj Wako Roberia Mengaku Bangga dengan Polres Pariaman
Di HUT ke-78 Bhayangkara, Pj Wako Roberia Mengaku Bangga dengan Polres Pariaman