Pessel Bakal Luncurkan Aplikasi Kartu Pencari Kerja Daring

Pessel Bakal Luncurkan Aplikasi Kartu Pencari Kerja Daring

Ilustrasi (foto; Ist)

Lampiran Gambar

Ilustrasi (foto; Ist)

Padangkita.com - Pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans), bakal meluncurkan aplikasi pelayanan kartu pencari kerja secara online (daring), untuk memberikan kemudahan pelayanan kepada para pencari kerja.

Kepala Disnakertrans Pessel, Sirdin Masrul mengatakan, bahwa tofografi daerah yang memanjang dari utara hingga ke selatan dengan panjang garis pantai mencapai 246 kilometer, maka program aplikasi pelayanan kartu pencarai kerja secara daring perlu dikembangkan di daerah itu.

"Sebab dengan tersedianya pelayanan, masyarakat akan sangat terbantu dalam mendapatkan kartu pencari kerja, dan cukup melakukan registrasi dari rumah saja," ujarnya, Selasa (24/10).

Ditambahkanya bahwa untuk mendapatkan kartu pencari kerja saja, masyarakat yang berada jauh dari pusat kabupaten sudah sangat disulitkan, belum lagi untuk kebutuhan yang lain.

"Makanya pelayanan secara on line itu sangat dilakukan, agar sebagian besar warga Pessel yang mengabaikan kepemilikan kartu pencari kerja ini, juga mau membekali diri dengan identitas kartu pencari kerja, bukan hanya pencari kerja pada jalur formal saja, seperti ingin tes CPNS atau menjadi TKI," ungkapnya.

Ditambahkanya bahwa untuk mendukung terlaksananya program aplikasi pelayaan pencari kerja secara on line itu, pemerintah daerah (Pemda) melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 63 juta,

"Anggaran sebesar itu selain untuk persiapan ruangan, juga untuk membeli kebutuhan perangkat komputer, server, jaringan internet dan lainya. Diupayakan  aplikasi pelayanan kertu pencara kerja ini telah bisa diakses oleh masyarakat dalam waktu dekat ini atau menjelang akhir bulun Oktober 2017 ini," tutupnya.

Baca Juga

Melihat Sejarah dan Filosofi Tari Kain asal Pesisir Selatan yang sudah Ditetapkan sebagai WTBI
Melihat Sejarah dan Filosofi Tari Kain asal Pesisir Selatan yang sudah Ditetapkan sebagai WTBI
Gunung Talau Lumpo Spot Baru Paralayang di Pessel, Diuji Coba untuk Latihan Akhir 2025
Gunung Talau Lumpo Spot Baru Paralayang di Pessel, Diuji Coba untuk Latihan Akhir 2025
Ulayat Nagari jadi Hutan Lindung dan HPK, Ninik Mamak Inderapura Mengadu ke Andre Rosiade
Ulayat Nagari jadi Hutan Lindung dan HPK, Ninik Mamak Inderapura Mengadu ke Andre Rosiade
Pessel Bangun Sirkuit Balap Motor, Lokasinya Luar Bisa Indah akan Jadi Destinasi Wisata Baru
Pessel Bangun Sirkuit Balap Motor, Lokasinya Luar Bisa Indah akan Jadi Destinasi Wisata Baru
Nyaman Berlibur Lebaran di Pessel tanpa Pungli - Premanisme dan 'Main Pakuak' Harga Makanan
Nyaman Berlibur Lebaran di Pessel tanpa Pungli - Premanisme dan 'Main Pakuak' Harga Makanan
Perintahkan BPKAD segera Cairkan TPP dan THR ASN, Bupati Hendrajoni: Amanat Presiden!
Perintahkan BPKAD segera Cairkan TPP dan THR ASN, Bupati Hendrajoni: Amanat Presiden!