Peserta Kampus Merdeka ‘Magang di Rumah Rakyat’ agar Manfaatkan Waktu Belajar Banyak soal DPR

Peserta Kampus Merdeka ‘Magang di Rumah Rakyat’ agar Manfaatkan Waktu Belajar Banyak soal DPR

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar dalam foto bersama usai acara pembukaan Kampus Merdeka, Magang Di Rumah Rakyat, Ruang Pustakaloka, Senayan Jakarta, Jumat (8/3/2024). [Foto: Jaka/nr/DPR RI]

Jakarta, Padangkita.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar berharap para mahasiswa peserta Kampus Merdeka ‘Magang di Rumah Rakyat’ dapat pro-aktif dan memanfaatkan waktu belajar berbagai hal tentang DPR RI.

“Empat setengah bulan magang di rumah rakyat, di DPR, bukan waktu yang panjang. Oleh karenanya saya berharap waktu magang ini dipergunakan sebaik-baiknya untuk belajar, dan mempelajari berbagai hal tentang DPR secara langsung dari ruang sidang,” ungkap Indra dalam sambutannya dalam acara pembukaan Kampus Merdeka, Magang di Rumah Rakyat, di Ruang Pustakaloka, Senayan Jakarta, Jumat (8/3/2024).

Pasalnya, lanjut Indra, para peserta Kampus Merdeka, Magang di Rumah Rakyat yang jumlahnya mencapai 350 orang ini merupakan orang pilihan dari sekitar 26 ribu mahasiswa yang mendaftar.

Sehingga ia minta para mahasiswa pro-aktif dalam mempelajari berbagai hal di DPR. Karena peserta magang akan didampingi oleh para mentor dari masing-masing unit kerja. 

Ditambahkannya, para mahasiswa bisa secara langsung menyaksikan berbagai persidangan yang ada, termasuk sidang Paripurna DPR RI. Mulai rapat kerja bersama menteri, dan rapat dengar pendapat dengan stakeholder. Bahkan sampai kepada proses penyusunan, pembahasan serta pengesahan rancangan undang-undang.

Baca juga: Peminat ‘Magang di Rumah Rakyat’ Capai 25 Ribu, Wilujeng Usul Tambahan Kuota

“Dengan melihat secara langsung kerja DPR dari ruang sidang, akan sekaligus menampik berita negatif yang mungkin sempat didengar dari sumber lain. Sehingga ke depan akan muncul keinginan atau cita-cita untuk menjadi seorang legislator, anggota DPR RI,” paparnya. [*/rjl]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Andre Rosiade dan Menteri Nusron Wahid segera Sosialisasi Pentingnya Sertifikat Tanah Ulayat
Andre Rosiade dan Menteri Nusron Wahid segera Sosialisasi Pentingnya Sertifikat Tanah Ulayat
Komisi VI Dukung BUMN Industri Pertahanan Majukan Teknologi dan Kemandirian Alutsista
Komisi VI Dukung BUMN Industri Pertahanan Majukan Teknologi dan Kemandirian Alutsista
Andre Rosiade Apresiasi Presiden Prabowon yang Pesan 70 Ribu Becak Listrik untuk Rakyat
Andre Rosiade Apresiasi Presiden Prabowon yang Pesan 70 Ribu Becak Listrik untuk Rakyat
Bulog Diperintahkan Serap Gabah dan Beras Petani Tanpa Batas, Alex Indra Lukman Minta Kejelasan Peta Jalan
Bulog Diperintahkan Serap Gabah dan Beras Petani Tanpa Batas, Alex Indra Lukman Minta Kejelasan Peta Jalan
Andre Rosiade dan Komisi VI Dampingi Sufmi Dasco Sidak Minyakita di Pasar Kramat Jati
Andre Rosiade dan Komisi VI Dampingi Sufmi Dasco Sidak Minyakita di Pasar Kramat Jati
Anggota Komisi VI DPR Merasa Difitnah, Andre Rosiade: Ada Narasi Sesat, Itu Amplop SPPD
Anggota Komisi VI DPR Merasa Difitnah, Andre Rosiade: Ada Narasi Sesat, Itu Amplop SPPD