Permudah Mahasiswa Urus Paspor, UNP dan Kantor Imigrasi Padang Jalin Kerja Sama

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: UNP jalin kerja sama dengan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang soal imigrasi masuk kampus.

Rektor UNP Ganefri dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang Napis saat meluncurkan layanan urusan paspor kolektif di UNP, Selasa (2/3/2021). [Foto: Ist]

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: UNP jalin kerja sama dengan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang tentang program imigrasi masuk kampus.

Padang, Padangkita.com - Universitas Negeri Padang (UNP) menjalin kerja sama dengan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang tentang program imigrasi masuk kampus, Selasa (2/3/2021). Acara berlangsung di Lantai 1 Gedung Rektorat UNP.

Selain penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU), Rektor UNP Ganefri dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang Napis secara resmi meluncurkan layanan urusan paspor kolektif Kantor Imigrasi Padang.

Peluncuran layanan tersebut disaksikan oleh Kepala Divisi Imigrasi Kemenkumham Kantor Wilayah Sumatra Barat Samsul Efendi Sitorus. Acara dihadiri oleh wakil rektor, dekan, ketua lembaga, direktur pasca-sarjana, kepala biro, ketua UPT, dan mahasiswa selingkungan UNP.

“Semoga dengan adanya kantor layanan urus paspor kolektif eazy passport di kampus UNP dapat memberikan kemudahan bagi seluruh keluarga besar civitas academica UNP. Saat ini kita fokus untuk menuju internasionalisasi sesuai dengan visi UNP. Semoga Kerja sama ini terus kita tingkatkan dan menguntungkan bagi kedua pihak baik bagi UNP dan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang," ungkap Ganefri.

Dalam kesempatan ini, Naspi menyampaikan pada masa pandemi ini segala sesuatunya sangat dibatasi. Hal ini merupakan tantangan bagi imigrasi untuk memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.

Baca juga: Usai Pimpin Sumbar 2 Periode, Irwan Prayitno Resmi Jadi Guru Besar Luar Biasa di UNP

"Berbagai aplikasi telah diluncurkan oleh Kemenkumham dan imigrasi terutama dalam memberikan kemudahan memberikan pelayanan kepada masyarakat," terangnya. [pkt]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Tag:

Baca Juga

UNP Tetap Jadi Primadona, Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Kampusnya
UNP Tetap Jadi Primadona, Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Kampusnya
Tak Mau Beratkan Mahasiswa di Tengah Kebijakan Efisiensi, UNP Pastikan Tak akan Naikkan UKT
Tak Mau Beratkan Mahasiswa di Tengah Kebijakan Efisiensi, UNP Pastikan Tak akan Naikkan UKT
UNP dan UniSZA Malaysia Pererat Kerja Sama Internasional, Fokus Riset dan Publikasi Bersama
UNP dan UniSZA Malaysia Pererat Kerja Sama Internasional, Fokus Riset dan Publikasi Bersama
Siswa Pesisir Selatan Siap Hadapi SNPMB 2025, UNP Berikan Edukasi Mendalam
Siswa Pesisir Selatan Siap Hadapi SNPMB 2025, UNP Berikan Edukasi Mendalam
UNP Gencar Sosialisasi SNPMB 2025 di Sungai Penuh: Buka Akses Pendidikan Tinggi bagi Siswa Jambi
UNP Gencar Sosialisasi SNPMB 2025 di Sungai Penuh: Buka Akses Pendidikan Tinggi bagi Siswa Jambi
UNP Jajaki Investasi Endowment Fund dan Sukuk Wakaf Melalui FGD dan MoU dengan BWI
UNP Jajaki Investasi Endowment Fund dan Sukuk Wakaf Melalui FGD dan MoU dengan BWI