Pengungsi yang Sakit Diminta Segera ke Posko Kesehatan, Obat-obatan Cukup Untuk 1 Minggu

Pengungsi yang Sakit Diminta Segera ke Posko Kesehatan, Obat-obatan Cukup Untuk 1  Minggu

Salah satu Posko Pelayanan Kesehatan di lokasi pengungsian Kantor Bupati Pasaman Barat. [Foto: Romi/Padangkita]

Simpang Empat, Padangkita.com - Ketersediaan obat-obatan untuk pengungsi korban bencana gempa bumi Pasaman Barat (Pasbar), di posko kesehatan masih tersedia hingga satu minggu ke depan.

Demikian disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman Barat, Jhon Hardi di Simpang Empat, Selasa (1/3/2022).

Menurut dia, Dinas Kesehatan terus berupaya untuk menambah ketersediaan obat-obatan bagi pengungsi bencana gempa di Pasbar dengan mengajukan permintaan obat-obatan ke Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat.

"Upaya yang telah dilakukan oleh Dinas Kesehatan Pasbar dalam rangka antisipasi kekurangan obat-obatan adalah dengan mengajukan permintaan penambahan obat-obatan ke Provinsi, Pusat Krisis Kementerian Kesehatan dan kabupaten kota lain di Sumbar," kata Jon Hardi.

Di samping itu, ia juga menegaskan bahwa untuk pengobatan korban gempa bumi ini, semuanya gratis dan tidak akan ada biaya yang diambil dari masyarakat.

Untuk itu, dia mengimbau, para korban yang mungkin mengalami sakit atau ingin berobat agar tidak berpikir lama, atau langsung saja mendatangi posko kesehatan yang telah disediakan untuk mendapat pelayanan dengan segera.

Baca juga: Bantah Informasi Korban Gempa tak Dapat Bantuan, Letkol Kav. Hery: Silahkan Datangi 15 Posko 

"Termasuk para korban yang masih bertahan di pengungsian lokasi kejadian, ketika ada merasa gejala, silahkan sampaikan sama petugas yang bertugas," ujarnya. [rom/pkt]

Baca Juga

Gempa Pagi Hari Kejutkan Warga Sumbar, Ternyata Selama Januari 2024 Terjadi 87 Kali
Gempa Pagi Hari Kejutkan Warga Sumbar, Ternyata Selama Januari 2024 Terjadi 87 Kali
Hari Ini 1926, Padang Panjang Luluh Lantak Dihoyak Gempa dan Danau Singkarak Tsunami
Hari Ini 1926, Padang Panjang Luluh Lantak Dihoyak Gempa dan Danau Singkarak Tsunami
Siaga Bencana, BMKG Ingatkan Warga Padang Kenali Jenis Gelombang Gempa 
Siaga Bencana, BMKG Ingatkan Warga Padang Kenali Jenis Gelombang Gempa 
Gubernur Mahyeldi Minta Kabupaten/Kota Data Bangunan Tinggi untuk Shelter Jika Tsunami
Gubernur Mahyeldi Minta Kabupaten/Kota Data Bangunan Tinggi untuk Shelter Jika Tsunami
Ingat! Tiap Tanggal 26 Ada Uji Coba Sirene Peringatan Dini Tsunami di Padang
Ingat! Tiap Tanggal 26 Ada Uji Coba Sirene Peringatan Dini Tsunami di Padang
Pertamina Pastikan Kondisi Sarana Fasilitas Aman dan Normal Pascagempa Mentawai 
Pertamina Pastikan Kondisi Sarana Fasilitas Aman dan Normal Pascagempa Mentawai