Pengedar Sabu-sabu di Padang Pariaman Ditangkap Saat Tunggu Calon Pembeli

Berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru: Seorang pengedar narkotika jenis sabu-sabu berinisial MDS, 45 tahun, warga Sikucur Timur, Kabupaten Padang Pariaman ditangkap saat menunggu calon pembeli

Seorang pengedar sabu-sabu berinisial MDS, 45 tahun, warga Sikucur Timur, Kec V Koto Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman ditangkap saat menunggu calon pembeli. [Foto: Dok. Polres Pariaman]

Berita Padang Pariaman terbaru dan berita Sumbar terbaru: Seorang pengedar narkotika jenis sabu-sabu berinisial MDS, 45 tahun, warga Sikucur Timur, Kabupaten Padang Pariaman ditangkap saat menunggu calon pembeli

Parit Malintang, Padangkita.com- Seorang pengedar narkotika jenis sabu-sabu berinisial MDS, 45 tahun, warga Sikucur Timur, Kecamatan V Koto Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman ditangkap saat menunggu calon pembeli.

Pria paruh baya itu dibekuk oleh Tim Mata Elang Satuan Reserse Narkoba Polres Pariaman pada Minggu (24/1/2021) siang sekitar pukul 14.00 WIB.

"Kami sudah intai pergerakan dia selama satu minggu belakangan ini," kata Kepala Satuan (Kasat) Reserse Narkoba Polres Pariaman, AKP Herit Syah kepada Padangkita.com via telepon.

Herit mengatakan, MDS ditangkap di kediamannya pada saat sedang menunggu calon pembeli. Pelaku, kata dua, sudah cukup lama menjadi Target Operasi (TO) polisi.

"Dia sedang ada di rumahnya. Memang pada saat penangkapan sempat menarik perhatian warga setempat karena penangkapan dilakukan pada siang hari," ujarnya.

Herit mengatakan, pelaku bukan residivis atau status yang disematkan ke seseorang yang pernah terjerat dalam tindak pidana yang sama. Meskipun demikian, dirinya tidak bersedia menyebutkan asal barang haram tersebut karena kepentingan penyelidikan.

"Dia pemain baru, kami masih kembangkan penangkapan pelaku ini karena ada potensi pelaku lainnya," katanya.

Saat ini MDS sudah digelandang ke Mapolres Pariaman. Barang bukti yang disita di antaranya, sembilan paket sabu-sabu dengan ukuran kecil dan sedang.

Baca juga: Tahap Pertama, Bukittinggi Terima 4.400 Dosis Vaksin Covid-19, Wako Siap Divaksin Perdana

Kemudian, polisi juga menyita enam pak plastik bening, satu unit alat hisap sabu (bong), satu unit timbangan digital, satu kotak rokok, dua unit gawai, dan uang tunai sebesar Rp650 ribu. [pkt]


Baca berita Padang Pariaman terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Hadiri Halalbihalal DPP PKDP 2025, Wawako Pariaman Mulyadi Berharap Kontribusi Perantau
Hadiri Halalbihalal DPP PKDP 2025, Wawako Pariaman Mulyadi Berharap Kontribusi Perantau
Pemko Pariaman akan Bangun Fasilitas dan Tempat Rehabilitasi Pengguna Narkoba
Pemko Pariaman akan Bangun Fasilitas dan Tempat Rehabilitasi Pengguna Narkoba
Narkoba makin Mengkhawatirkan, Gubernur Mahyeldi Ajak Optimalkan Kearifan Lokal
Narkoba makin Mengkhawatirkan, Gubernur Mahyeldi Ajak Optimalkan Kearifan Lokal
Janda Miskin di Padang Pariaman Terharu Terima Bantuan Bedah Rumah dari Gubernur Sumbar
Janda Miskin di Padang Pariaman Terharu Terima Bantuan Bedah Rumah dari Gubernur Sumbar
Ganja 26 Kg Diangkut Pakai Honda Brio dari Panyabungan Tujuan Padang Disergap di Pasbar
Ganja 26 Kg Diangkut Pakai Honda Brio dari Panyabungan Tujuan Padang Disergap di Pasbar
'Kakak dan Adik', Yota Balad-John Kenedy Azis Sinergi Bangun Pariaman dan Padang Pariaman
'Kakak dan Adik', Yota Balad-John Kenedy Azis Sinergi Bangun Pariaman dan Padang Pariaman