Pemko Padang Dorong Ketahanan Pangan Melalui KRPL

Pemko Padang Dorong Ketahanan Pangan Melalui KRPL

Pj Wali Kota Padang Andree Algamar disela kegiatan penyerahan bantuan sarana dan prasarana Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) serta bibit buah-buahan kepada Kelompok Wanita Tani (KWT) di Pasar Lalang. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com – Pemerintah Kota (Pemko) Padang terus berupaya meningkatkan ketahanan pangan di tingkat masyarakat.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan memberikan bantuan sarana dan prasarana Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) serta bibit buah-buahan kepada sejumlah Kelompok Wanita Tani (KWT) di Pasar Lalang, Kuranji.

Penyerahan bantuan ini dilakukan langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, pada Senin (4/11/2024).

Andree berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan secara optimal oleh para KWT untuk meningkatkan produktivitas pertanian mereka.

“Kami ingin menjadikan kawasan ini sebagai contoh bagi kelompok tani lainnya. Melalui KRPL, kita tidak hanya bisa memenuhi kebutuhan pangan keluarga, tetapi juga berkontribusi pada ketahanan pangan kota,” ujar Andree.

Kepala Dinas Perikanan dan Pangan Kota Padang, Alfiadi, menjelaskan bahwa pengembangan KRPL merupakan salah satu upaya untuk mengatasi masalah stunting.

Dengan memanfaatkan pekarangan untuk bercocok tanam, diharapkan dapat meningkatkan asupan gizi keluarga.

Baca Juga: Pj. Wali Kota Padang Dukung Program SLI untuk Tingkatkan Ketahanan Pangan dan Adaptasi Perubahan Iklim

“Bantuan yang diberikan meliputi berbagai jenis bibit buah-buahan, sarana pembibitan, dan peralatan pertanian lainnya. Kami berharap bantuan ini dapat meningkatkan produktivitas dan pendapatan para petani,” kata Alfiadi. [*/hdp]

Baca Juga

Bunda Paud Padang Apresiasi Dedikasi Himpaudi dalam Memajukan Pendidikan Anak Usia Dini
Bunda Paud Padang Apresiasi Dedikasi Himpaudi dalam Memajukan Pendidikan Anak Usia Dini
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang