Pelajari Sistem Merit ASN, Wagub Sumbar Temui Ridwan Kamil di Jabar

Wagub Sumbar Audy Joinaldy menemui Gubernur Jabar Ridwan Kamil di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (31/5/2021). [Foto: Dok. Diskominfotik Sumbar}

Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Wagub Sumbar Audy Joinaldy temui Gubernur Jabar Ridwan Kamil

Padang, Padangkita.com - Wakil Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Audy Joinaldy bertemu dengan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (31/5/2021).

Kunjungan Audy untuk mempelajari sistem merit yang diterapkan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar dalam pembinaan aparatur sipil negara.

Audy mengatakan Jabar merupakan salah satu provinsi terbaik dalam pelaksanaan sistem merit bagi aparatur pemerintahan di Indonesia.

Oleh karena itu, kedatangannya ke Jabar dinilai sebagai langkah tepat dalam rangka percepatan penerapan penerapan sistem merit di Sumbar.

"Jabar sudah dikenal sebagai salah satu yang terbaik dalam penerapan sistem merit ini. Kami di Sumbar pun akan segera menerapkan sistem dalam rangka peningkatan kualitas dan kinerja birokrasi," ujar Audy.

Dia berharap dalam satu tahun ke depan, Sumbar bisa mengikuti keberhasilan Jabar dalam penerapan sistem merit ini

Melalui kunjungan kali ini, Wakil Gubernur Sumbar juga menyepakati beberapa kerja sama dengan Pemprov Jabar di antaranya adalah pada sektor penerapan teknologi informasi dan penggunaan aplikasi digital.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika dan Statistik Sumbar, Jasman Rizal yang ikut mendampingi Audy dalam kunjungan itu, menjelaskan Jabar juga menjadi salah satu provinsi terdepan dalam penerapan IT pada pelayanan publiknya.

Oleh karena itu, Pemprov Sumbar juga melakukan studi tiru pelaksanaan pelayanan publik berbasis IT yang sudah berlangsung optimal di Jabar.

Baca Juga: Canangkan Gerakan Minum Madu Asli, Gubernur Mahyeldi Sebut akan Buat Kebijakan Pejabat Konsumsi Madu

"Alhamdulillah, pada kunjungan ini, kita juga mendapatkan kesempatan menyaksikan penggunaan IT oleh Pemprov Jabar dalam pelayanan publik dan penyelenggaraan pemerintahan. Insyaallah ke depannya akan ada kerja sama antara Pemprov Sumbar dan Pemprov Jabar, terutama terkait sharing aplikasi dan teknologi," jelas Jasman. [fru]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Audy Joinaldy Pamit, Berpesan untuk Seluruh Pihak Terus Bekerja Maksimal Majukan Sumbar
Audy Joinaldy Pamit, Berpesan untuk Seluruh Pihak Terus Bekerja Maksimal Majukan Sumbar
Gerakan Pramuka mesti Adaptif agar Tak Tergerus Zaman, Kwarcab Padang jadi Contoh di Indonesia
Gerakan Pramuka mesti Adaptif agar Tak Tergerus Zaman, Kwarcab Padang jadi Contoh di Indonesia
Rapat Terakhir sebagai Wagub, Audy Joinaldy Berjanji Tetap Berkontribusi untuk Sumbar
Rapat Terakhir sebagai Wagub, Audy Joinaldy Berjanji Tetap Berkontribusi untuk Sumbar
Gubernur Mahyeldi Resmikan Stadion H Marah Adin Kota Solok
Gubernur Mahyeldi Resmikan Stadion H Marah Adin Kota Solok
Punya Rekor MURI Wagub Gelar Akademik Terbanyak, Audy Tambah lagi Magister Ilmu Politik
Punya Rekor MURI Wagub Gelar Akademik Terbanyak, Audy Tambah lagi Magister Ilmu Politik
Pertemuan Wamen UMKM Helvi Yuni Moraza dengan Wagub Sumbar Audy Joinaldy dan sejumlah pejabat Pemrpov Sumbar. [Foto: Dok. Diskominfotik Sumbar]
Punya Program 'Sapa UMKM', Wamen Helvi Tegaskan Komitmen Pusat Dukung Daerah