Pedagang Pasar Pariaman Kompak Dukung Mahyeldi-Vasko, Harapan Lebih Rancak

Pedagang Pasar Pariaman Kompak Dukung Mahyeldi-Vasko, Harapan Lebih Rancak

Cagub Sumbar Nomor Urut 1 Mahyeldi Ansharullah berdialog dengan pengunjung dan pedagang di Pasar Pariaman. [Foto: Dok. Tim Pemenangan]

Pariaman, Padangkita.com – Pedagang Pasar Pariaman sepakat mendukung pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Mahyeldi dan Vasko Ruseimy dalam Pilgub Sumbar 2024.

Dukungan ini muncul secara spontan dari para pedagang yang menginginkan keberlanjutan pembangunan di pasar tersebut.

Seruan “Lanjutkan! Lanjutkan!” terdengar lantang dari para pedagang dan pengunjung pasar saat menyampaikan dukungan mereka untuk pasangan Mahyeldi-Vasko.

Mereka berharap agar pembangunan Pasar Pariaman yang telah berjalan selama ini dapat terus dilanjutkan dan ditingkatkan di masa mendatang.

"Pilihan nomor satu, lanjutkan untuk Pasar Pariaman labiah rancak!" seru salah satu pedagang dengan penuh semangat.

Ungkapan ini mencerminkan harapan besar pedagang agar perbaikan dan pembangunan pasar dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan mereka.

Adapun kunjungan Mahyeldi Ansharullah ke Pasar Pariaman guna kembali mendengar secara langsung aspirasi dari para pedagang.

Dalam dialog, para pedagang menyampaikan harapan mereka agar pasar yang menjadi pusat ekonomi di Kota Pariaman dapat berkembang lebih baik lagi.

Mahyeldi menanggapi aspirasi tersebut dengan sangat positif. Dia pun menyatakan komitmennya untuk terus memajukan sektor perdagangan, termasuk dengan meningkatkan kualitas infrastruktur pasar di Sumbar.

"Kami berkomitmen untuk memastikan pembangunan Pasar Pariaman yang lebih baik dan memberikan manfaat langsung bagi pedagang serta pengunjung," kata Mahyeldi.

Dari berbagai blusukannya ke pasar-pasar di Sumbar, Mahyeldi memang terus menyampaikan komitmen untuk meningkatkan sektor pendukung guna meningkatkan daya beli konsumen.

“Saya sudah lumayan banyak berkeliling di pasar, dan mendengar aspirasi pedagang. Insya Allah, sektor pendukung untuk meningkatkan daya beli akan menjadi perhatian Mahyeldi-Vasko,” jelasnya.

Dukungan yang mengalir dari pedagang dan pengunjung pasar ini menambah optimisme bagi pasangan Mahyeldi-Vasko dalam menghadapi Pilgub 2024.

Baca juga: Harapan Besar Masyarakat, Mahyeldi Diberi Penghormatan Adat di Nagari Selayo Solok

Mereka yakin bahwa dengan melanjutkan program-program yang sudah berjalan, kemajuan di berbagai sektor, termasuk sektor perdagangan, akan tercapai.

[*/pkt]

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Painan, Padangkita.com - Di tengah Pandemi Covid-19, Bumnag Bersama Koto XI Tarusan mampu meraih omset Rp50 juta per bulan dari Pulau Setan.
Penyedia Jasa Transportasi dan Pengelola Objek Wisata Diminta Taati Standar Keselamatan
Ribuan Warga Salat Idul Fitri 1446 H di Halaman Kantor Gubernur Sumbar, Ini Pesan Mahyeldi
Ribuan Warga Salat Idul Fitri 1446 H di Halaman Kantor Gubernur Sumbar, Ini Pesan Mahyeldi
Sumbar Kondusif Jelang Lebaran Idul Fitri, Polda Kerahkan 4.427 Personel di 85 Pos Pengamanan
Sumbar Kondusif Jelang Lebaran Idul Fitri, Polda Kerahkan 4.427 Personel di 85 Pos Pengamanan
Berhasil Kendalikan Inflasi Jelang Idul Fitri 2025, Gubernur Mahyeldi Mendapat Apresiasi Mendagri
Berhasil Kendalikan Inflasi Jelang Idul Fitri 2025, Gubernur Mahyeldi Mendapat Apresiasi Mendagri
Tepis Tudingan Pembangunan Sumbar Mandek, Kepala Bappeda Ungkap Sederet Keberhasilan
Tepis Tudingan Pembangunan Sumbar Mandek, Kepala Bappeda Ungkap Sederet Keberhasilan