Pancasila Harus Jadi Nilai yang Bekerja dalam Kehidupan Berbangsa

Hari Lahir Pancasila

Ils. [Foto: Ist]

Padang, Padangkita.com - Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Irwan Prayitno bersama Wakil Gubernur Nasrul Abit mengikuti peringatan hari lahirnya Pancasila secara virtual, Senin (1/6/2020) pukul 08.00 WIB.

Dalam momen tersebut, Presiden Joko Widodo sebagai instruktur upacara menyampaikan pentingnya nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan berbangsa.

Dikatakan Jokowi, nilai-nilai luhur Pancasila harus terus dihadirkan secara nyata dalam kehidupan. Pancasila harus terus menjadi nilai yang hidup dan bekerja dalam kehidupan, nilai yang bekerja dalam kebijakan dan keputusan pemerintah, nilai yang hidup terus bergelora dalam semangat rakyat Indonesia.

"Tidak hentinya saya mengajak seluruh penyelenggara negara dari pusat sampai daerah untuk terus meneguhkan keberpihakan kita kepada masyarakat yang sedang mengalami kesulitan," ujar Jokowi.

Presiden juga mengajak agar setiap elemen pada pemerintahan tidak membeda-bedakan dan mengelompok-kelompokkan masyarakat dalam pelayanan publik.

"Untuk melayani masyarakat, jangan membeda-bedakan kelompok, ras dan agama, serta untuk memenuhi kewajiban kita melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia," ingat Jokowi.

Waktu yang sama, seusai upacara virtual, Gubernur Sumbar Irwan Prayitno beserta Wagub Nasrul Abit menyampaikan ucapan selamat hari lahir Pancasila.

Meski di tengah pandemi Covid-19, dia berharap kepada seluruh elemen pemerintah Sumbar dan masyarakat Sumbar dapat tetap menjaga jati diri sebagai insan pancasila.

"Di tengah pandemi Covid-19 yang menerpa kita, jangan sampai nilai-nilai pancasila kita lupakan. Pancasila adalah roh kebangsaan dan roh pemersatu kita. Tetaplah jadi insan yang pancasilais walau di tengah Covid-19. Diharapkan dengan gotong royong dan kebersamaan kita semua, pandemi Covid-19 ini segera berakhir," harap Irwan. [mfz]


Baca berita Padang terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri