Padang Bersatu Bentuk Satgas KTR, Perangi Rokok di Usia Muda

Padang Bersatu Bentuk Satgas KTR, Perangi Rokok di Usia Muda

Pertemuan Lintas Sektor untuk membentuk Satuan Tugas (Satgas) Kawasan Tanpa Rokok (KTR). [Foto:

Padang, Padangkita.com – Upaya mewujudkan Kota Padang sebagai kawasan tanpa rokok (KTR) semakin intensif.

Hal ini dibuktikan dengan digelarnya Pertemuan Lintas Sektor untuk membentuk Satuan Tugas (Satgas) KTR di Ruang Pertemuan Dinas Kesehatan Kota Padang.

Kegiatan yang digagas oleh Andalas Tobacco Control, Dinas Kesehatan, dan Pemerintah Kota (Pemko) Padang ini bertujuan untuk memperkuat penegakan Peraturan Daerah Nomor 24 Tahun 2012 tentang KTR.

Director Andalas Tobacco Control, Kamal Kasra, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan keprihatinannya terhadap peningkatan jumlah perokok anak.

“Usia perokok pertama kali semakin muda dari tahun ke tahun. Ini sangat mengkhawatirkan karena berdampak buruk pada kesehatan mereka,” tegas Kamal dikutip Sabtu (24/8/2024).

Beliau menambahkan bahwa dampak merokok sangat serius, mulai dari kanker, stroke, hingga penyakit jantung.

“Oleh karena itu, kita harus bertindak bersama untuk mengatasi masalah ini,” imbuhnya.

Hasil rapat menyepakati beberapa langkah strategis. Salah satunya adalah intensifikasi sosialisasi Perda KTR kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Masih banyak warga yang belum mengetahui atau memahami peraturan ini. Padahal, dengan mengetahui peraturan, mereka akan lebih sadar akan pentingnya menjaga lingkungan bebas asap rokok,” ujarnya

Selain itu, dibentuknya Satgas KTR menjadi langkah konkret untuk memperkuat sosialisasi dan pengawasan. Satgas ini akan bertugas melakukan sosialisasi hingga akhir tahun 2024.

“Dengan adanya Satgas, kita berharap informasi tentang KTR dapat menyebar lebih luas dan penerapannya di masyarakat semakin baik,” tambah Kamal.

Baca Juga: Larangan Keras! Pelajar Padang Dilarang Bawa Motor, Rokok, Miras, hingga Tawuran

Sebagai bentuk komitmen bersama, seluruh peserta yang hadir menandatangani kesepakatan untuk mewujudkan Kota Padang sebagai kota yang sehat dan bebas asap rokok. [*/hdp]

Baca Juga

Unand dan Pemko Padang Bersatu Lawan Stunting dengan VCO
Unand dan Pemko Padang Bersatu Lawan Stunting dengan VCO
APBD Kota Padang 2025 Disetujui, Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
APBD Kota Padang 2025 Disetujui, Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
Ketersediaan Bahan Pokok di Padang Aman Jelang Nataru
Ketersediaan Bahan Pokok di Padang Aman Jelang Nataru
Pemko Padang Komitmen Wujudkan Pelayanan Publik Inklusif
Pemko Padang Komitmen Wujudkan Pelayanan Publik Inklusif
Pemko Padang Fasilitasi Sumur Bor untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga Binaan Rutan Anak Aie
Pemko Padang Fasilitasi Sumur Bor untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga Binaan Rutan Anak Aie
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Jalin Kerja Sama Optimalkan Pemungutan Pajak
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Jalin Kerja Sama Optimalkan Pemungutan Pajak