Padang Bagoro Bantu Posyandu SBB Palimo Siap Hadapi Penilaian

Padang Bagoro Bantu Posyandu SBB Palimo Siap Hadapi Penilaian

Pj Wali Kota Padang Andree Algamar mengunjungi Posyandu SBB Palimo usai pelaksanaan Padang Bagoro. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com - Dalam momentum "Padang Bagoro", Pemerintah Kota (Pemko) Padang menunjukkan dukungannya kepada Posyandu Semai Benih Bangsa (SBB) Palimo, Kelurahan Cupak Tangah, Kecamatan Pauh.

Dukungan ini diberikan dalam bentuk kegiatan gotong royong (goro) bersama untuk membersihkan dan mempercantik lingkungan Posyandu SBB Palimo.

Posyandu SBB Palimo akan menghadapi Penilaian Lapangan Kader Posyandu Berprestasi Tingkat Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) Tahun 2024 pada tanggal 5 Juli 2024 mendatang.

"Terima kasih kepada warga Kota Padang yang selalu antusias melaksanakan Padang Bagoro. Ini adalah upaya dan kolaborasi bersama antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan yang dimulai dari keluarga," ujar Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar di Posyandu SBB Palimo, Minggu (30/6/2024).

Pj Wako Andree berharap dengan bersih dan indahnya lingkungan Posyandu tersebut menjadi nilai tambah dalam penilaian nantinya.

Pj Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Padang Vanny Andree Algamar juga menyampaikan terima kasih kepada Pj Wali Kota Padang beserta jajaran atas dukungannya bagi Posyandu SBB Palimo.

"Alhamdulillah, Posyandu SBB Palimo sekarang semakin bersih, rapi dan indah setelah dibantu goro bersama dari bapak ibu unsur pimpinan dan ASN Pemko Padang, yang dipimpin langsung bapak Pj Wali Kota Padang. Semoga kebersamaan ini membuat Posyandu SBB meraih juara satu di ajang Penilaian Kader Posyandu Berprestasi Tingkat Sumbar 2024," ujar Vanny.

Vanny mengaku optimis mengingat inovasi-inovasi yang dilakukan Posyandu SBB Palimo telah dirasakan masyarakat sejauh ini.

"Saya bangga dengan kader Posyandu SBB Palimo yang sangat serius menghadapi penilaian ini. Baik aktif dalam persiapan administrasi, maupun penyiapan sarana prasarana yang dibutuhkan dalam penilaian," ujarnya menambahkan.

Kegiatan goro dan dukungan dari Pemko Padang ini menjadi semangat baru bagi kader dan masyarakat Posyandu SBB Palimo untuk meraih hasil terbaik dalam penilaian nanti.

Baca Juga: Posyandu SBB Palimo Siap Bersaing di Tingkat Provinsi, Usung Misi Raih Juara Satu

"Mari kita doakan bersama agar Posyandu SBB Palimo dapat mengharumkan nama Kota Padang di tingkat provinsi," pungkasnya. [*/hdp]

Baca Juga

Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Bunda Paud Padang Apresiasi Dedikasi Himpaudi dalam Memajukan Pendidikan Anak Usia Dini
Bunda Paud Padang Apresiasi Dedikasi Himpaudi dalam Memajukan Pendidikan Anak Usia Dini
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat