November 2022 Tercatat 12 Kasus Laka Lantas di Payakumbuh, Ternyata Ini Jam Paling Rawan 

November 2022 Tercatat 12 Kasus Laka Lantas di Payakumbuh, Ternyata Ini Jam Paling Rawan 

Ilustrasi kecelakaan. [Ist]

Payakumbuh, Padangkita.com - Selama November 2022, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Payakumbuh mencatat setidaknya ada 12 kasus kecelakaan lalu lintas.

Kasat Lantas Polres Payakumbuh Iptu Anggy Prasetyo memaparkan dari 12 kasus kecelakaan lalu lintas di bulan November, jumlah korban meninggal dunia sebanyak satu orang, luka berat satu orang dan luka ringan 15 orang serta kerugian materil sebesar Rp39.850.000.

"Dari data yang diterima waktu kejadian selama 1×24 jam banyak terjadi pada jam 12.00 sampai 18.00 wib yaitu enam kejadian dari 12 kasus," terangnya dilansir Senin (5/11/2022).

Lebih lanjut ia memaparkan, sementara dari total delapan pelaku, paling banyak direntang usia 16 hingga 25 dan 51 sampai 60 dimana masing-masing tiga pelaku.

"Sementara sisanya dua pelaku lagi di rentang kelompok usia 31 hingga 40 dan 41 sampai 50 tahun," sambungnya.

Menurutnya ada tiga hal faktor utama yang menyebabkan terjadinya laka lantas di jalanan yakni human eror (kelalaian pegendara), faktor kendaran (mesin, rem, lampu dsb) serta faktor cuaca (hujan, panas, kabut atau asap).

"Selain itu yang juga jadi perhatian kami selaku petugas, faktor lainya yaitu pengendara yang masih di bawah umur. Karena sesuai data laka lantas bulan November cukup didominasi oleh korban dan pelaku laka dari usia yang tergolong masih labil (muda), ” ujar Anggy.

Untuk itu, pihaknya berharap kebijakan dan pengawasan dari pihak orang tua agar tidak melepaskan begitu saja kepercayaan kepada anak untuk berkendara karena emosi mereka cenderung masih labil.

”Stop berkendara di bawah umur, sayangilah anak anda, jangan beri kebebasan untuk berkendara, ” ujarnya.

Pihaknya juga telah mengajak stakeholder lainnya seperti Dinas Perhubungan (Dishub) dan Jasaraharja untuk tetap bekerja sama menekan angka kecelakaan serta mengurangi tingkat fatalitas korban.

Baca JugaHari Pahlawan, Para Pengendara di Payakumbuh Turut Mengheningkan Cipta 

”Kita terus memberikan imbauan kepada masyarakat agar berhati-hari berkendara dan mematuhi segala aturan berlalu lintas," pungkasnya. [hdp]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

PT Semen Padang Jalin Kemitraan Lebih Erat dengan Kontraktor di Payakumbuh dan Limapuluh Kota
PT Semen Padang Jalin Kemitraan Lebih Erat dengan Kontraktor di Payakumbuh dan Limapuluh Kota
Lomba Penyanyi Gamad Sukses Digelar, Ini Daftar Pemenangnya
Lomba Penyanyi Gamad Sukses Digelar, Ini Daftar Pemenangnya
Gubernur Mahyeldi Apresiasi Event Pacu Kuda Payakumbuh Lebaran Cup 2024
Gubernur Mahyeldi Apresiasi Event Pacu Kuda Payakumbuh Lebaran Cup 2024
Andre Rosiade Konsolidasi TKD, Simpul Relawan dan Milenial Prabowo-Gibran Limapuluh Kota - Payakumbuh
Andre Rosiade Konsolidasi TKD, Simpul Relawan dan Milenial Prabowo-Gibran Limapuluh Kota - Payakumbuh
Hadiri Acara Bagodang, Gubernur Mahyeldi Puji Kolaborasi Pemko Payakumbuh dan Masyarakat
Hadiri Acara Bagodang, Gubernur Mahyeldi Puji Kolaborasi Pemko Payakumbuh dan Masyarakat
Tim Sat Narkoba Polres Payakumbuh Gagalkan Peredaran Ganja 11,3 Kg
Tim Sat Narkoba Polres Payakumbuh Gagalkan Peredaran Ganja 11,3 Kg