Mulai Hari Ini Pengembalian Dana Pembatalan Tiket Kereta Api Perkoataan Dipercepat jadi 7 Hari

Mulai Hari Ini Pengembalian Dana Pembatalan Tiket Kereta Api Perkoataan Dipercepat jadi 7 Hari

Stasiun Kereta Api Padang di Simpang Haru. [Foto: Padangkita]

Padang, Padangkita.com Bagi pengguna jasa transportasi kereta api (KA) di Sumatra Barat (Sumbar), tak perlu menunggu lama untuk mendapatkan pengembalian bea tiket, ketika terpakasi harus membatalkan perjalanan.

Sebab, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre II Sumbar, mulai hari ini (1/6/2024), menetapkan kebijakan baru tentang waktu pengembalian dana pembatalan tiket Kereta Api (KA) Perkotaan. Berdasarkan kebijakan ini, pengembalian dana akan dilakukan pada tujuh hari setelah tanggal pembatalan.

Asisten Manager Humas PT KAI Divre II Sumatra Barat, Yudi menyebutkan, sebelumnya, batas waktu pengembalian bea tiket yang dibatalkan atas permintaan penumpang yaitu 30 hingga 45 hari.

“Perubahan ketentuan batas waktu pengembalian bea tiket tersebut guna meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Dengan mempercepat proses pengembalian dana, KAI berharap dapat memberikan pengalaman yang lebih baik dan memuaskan bagi para penumpang setianya,” ungkap Yudi, dalam keterangan resminya, Sabtu (1/6/2024).

Proses pembatalan tiket KA Perkotaan di wilayah Sumbar, kata dia, dapat dilakukan di Stasiun Padang, dengan biaya administrasi sebesar 25% per tiket yang dibatalkan. Penumpang dapat membatalkan tiket di loket stasiun selambatnya 30 menit sebelum keberangkatan KA.

"Dan, untuk pengembalian tiket hanya dapat dilakukan secara tunai dengan menunjukan tiket yang sudah dicetak serta identitas penumpang," terangnya.

Menurut Yudi, kebijakan baru ini menunjukkan komitmen PT. KAI untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan memenuhi harapan pelanggan. Penumpang yang membatalkan perjalanan kini tidak perlu menunggu lama untuk mendapatkan kembali dana mereka, sehingga proses pembatalan menjadi lebih mudah dan tidak memberatkan.

Baca juga: Minat Masyarakat Sumbar Naik 11%, Tiket Kereta Api Lebaran Ludes Terjual!

“Langkah ini juga diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan dan kepuasan pelanggan terhadap layanan KAI. Serta menarik lebih banyak penumpang untuk menggunakan moda transportasi kereta api sebagai pilihan utama mereka,” ungkap Yudi.

[*/pkt]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Pelepasan Aset KAI untuk RSUP M Djamil Tuntas, Andre Rosiade: Perjuangan Kami Berhasil
Pelepasan Aset KAI untuk RSUP M Djamil Tuntas, Andre Rosiade: Perjuangan Kami Berhasil
Reaktivasi Kereta Api Kayu Tanam – Padang Panjang - Bukittinggi: Dikaji Jenis yang Cocok
Reaktivasi Kereta Api Kayu Tanam – Padang Panjang - Bukittinggi: Dikaji Jenis yang Cocok
Andre Rosiade Minta KAI Sumbar Atasi Kamacetan di Perlintasan Kasang-Pasar Usang sebelum Lebaran
Andre Rosiade Minta KAI Sumbar Atasi Kamacetan di Perlintasan Kasang-Pasar Usang sebelum Lebaran
Penambahan Reaktivasi Kereta Api dan Layanan Penerbangan Sangat Penting bagi Pariwisata Sumbar
Penambahan Reaktivasi Kereta Api dan Layanan Penerbangan Sangat Penting bagi Pariwisata Sumbar
PT KAI Minta Pengendara Selalu Ingat Slogan ‘Berteman’ saat Melewati Perlintasan Sebidang 
PT KAI Minta Pengendara Selalu Ingat Slogan ‘Berteman’ saat Melewati Perlintasan Sebidang 
Kenapa Kereta Api Tidak Bisa Berhenti Mendadak?
Kenapa Kereta Api Tidak Bisa Berhenti Mendadak?