Padang, Padangkita.com - Mahasiswa yang menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatra Barat (Sumbar), membuka jalan kepada mobil ambulans yang melintas, Rabu (7/9/2022).
Pantauan Padangkita.com, ada ribuan mahasiswa yang mengikuti aksi demonstrasi tersebut. Mereka sedang duduk di jalan di depan Kantor DPRD Sumbar, mendengarkan rekan mereka yang berorasi dari atas mobil komando.
Tiba-tiba, sebuah ambulans yang membawa jenazah, datang melaju dari Jalan S Parman menuju Jalan M Hamka, Air Tawar, Padang sekitar pukul 16.00 WIB.
Sebagai informasi, polisi sebelumnya telah menutup jalan tersebut agar tidak dilalui kendaraan karena ada aksi demonstrasi mahasiswa.
Mahasiswa yang melihat mobil ambulans warna hitam milik Rumah Sakit Umum Pusat M Djamil Padang itu melintas, lalu kaget dan berdiri.
Mereka awalnya mengira ada terjadi kericuhan. Namun, setelah tampak yang lewat adalah ambulans, mereka pun membukakan jalan. "Ada ambulans. Beri jalan," teriak salah seorang peserta aksi memberitahukan rekan mereka sesama peserta demonstrasi.
Mereka juga memberi ruang kepada sekitar tiga kendaraan roda empat dan beberapa roda dua yang mengiringi mobil ambulans tersebut untuk melintas.
Baca Juga: Demo BBM di DPRD Sumbar, Mahasiswa Ancam Gelar Aksi yang Lebih Besar
Diberitakan sebelumnya, ribuan mahasiswa yang dimotori oleh Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Sumbar unjuk rasa di depan Kantor DPRD Sumbar. Aksi demonstrasi dimulai sekitar pukul 12.00 WIB, dan berakhir setelah ditemui oleh Wakil Ketua DPRD Sumbar, Irsyad Syafar. [fru]
*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News