Berita Sijunjung terbaru dan berita Sumbar terbaru: KPU Sijunjung secara resmi menetapkan lima paslon dalam Pilkada 2020.
Muaro Sijunjung, Padangkita.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sijunjung menetapkan lima pasangan calon (Paslon) yang akan maju dalam Pilkada 2020. Penetapan pasangan calon itu, dilaksanakan dalam rapat pleno di Aula Dinas PUPR, Muaro Sijunjung, Rabu (23/9/2020).
“Penetapan dilaksanakan sesuai tahapan yang sudah diatur dalam peraturan KPU Nomor 5 tahun 2020, bahwa hari ini, Rabu (23/9/2020) dilaksanakan tahapan penetapan calon kepala daerah,” ujar Ketua KPU Sijunjung, Lindo Karsyah.
Dengan penetapan ini, lanjut Lindo, kelima pasangan calon yang telah mendaftar, dinyatakan memenuhi syarat sebagai pasangan calon kepala daerah.
“SK penetapan pasangan calon juga telah kami serahkan kepada LO masing -masing pasangan calon dan juga Bawaslu. Bagi masyarakat yang ingin mengetahui, bisa dilihat di website KPU Sijunjung,”sebut Lindo.
Adapun lima pasangan calon bupati dan wakil bupati Sijunjung untuk Pilkada 2020 adalah Hendri Susanto-Indra Gunalan, yang diusung Koalisi Keumatan yang terdiri dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), yang memiliki 3 kursi di DPRD dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan 3 kursi di DPRD Sijunjung.
Baca juga: KPU Tanah Datar Resmi Tetapkan Empat Paslon Ikut Pilkada 2020
Kedua, Ashelfine-Sarikal, yang diusung tiga partai, yakni PAN-PDIP-Demokrat. Ketiga, Arrival Boy-Mendro Suarman yang diusung koalisi Gerindra dan Perindo. Keempat, Benny Dwifa-Iradatillah, diusung Partai Golkar yang memiliki 3 kursi, PPP 3 kursi, dan Nasdem yang juga pemilik 3 kursi, serta PBB 1 kursi. Terakhir adalah pasangan yang maju dari jalur independent atau perseorangan yakni, Endre Saifoel-Nasrul M. [hen/pkt]