Lima Calon Lolos Seleksi Administrasi Dirut PDAM Tirta Jam Gadang

Berita Bukittinggi, PDAM Tirta Jam Gadang, Lima Calon Lolos Seleksi Administrasi Dirut PDAM Tirta Jam Gadang, Perusda Air Minum

Kantor PDAM Tirta Jam Gadang Bukittinggi. (Foto: Ist)

Bukittinggi, Padangkita.com - Lima nama lolos seleksi administrasi bursa calon Direktur PDAM Tirta Jam Gadang Bukittinggi. Kelimanya bakal melaju ke tahapan seleksi berikutnya hingga nanti satu di antaranya terpilih sebagai direktur.

Demikian diungkapkan oleh Plt Direktur PDAM Tirta Jam Gadang, Ismail Johar. Dia membeberkan lima nama itu berhak untuk mengikuti seleksi selanjutnya.

"Sejak dibuka pendaftaran, ada tujuh bakal calon yang ikut seleksi administrasi sebagai Direktur PDAM Tirta Jam Gadang. Dari seleksi itu, hanya lima orang yang dinyatakan lolos administrasi," kata Ismail, Rabu (26/8/2020).

Kelima kandidat tersebut, sambung dia, yakni, Andi Akbar dari swasta, Budi Suhendra dari PDAM Tirta Jam Gadang, Rudi Alfian Umar dan Jefri dari perbankan serta Hery Iswahyudi, merupakan mantan Direktur PDAM Payakumbuh.

Para kandidat ini terlebih dahulu akan menjalani serangkaian seleksi lagi sampai ditetapkan satu nama yang terpilih sebagai direktur. Dimulai pada Jumat (21/8/2020) dan Senin (24/8/2020), kelimanya menjalani psikotes, ujian tertulis sebanyak dua kali dan juga penyampaian visi dan misi serta dilanjutkan dengan wawancara.

Baca juga: Pemko Bukittinggi Bangun Markas PMI di Kawasan By Pass, Markas Lama Sering Kebanjiran

Hasil seleksi ini akan mengerucut menjadi tiga kandidat terbaik. Selanjutnya, tiga kandidat terbaik akan mengikuti tes wawancara dengan Kuasa Pemilik Modal (KPM) yaitu Wali Kota Bukittinggi yang dijadwalkan pada hari Kamis (27/8/2020).

Kemudian, pada Jumat (28/8/2020) akan diumumkan hasil wawancara sekaligus ditetapkan bakal calon terpilih jadi Direktur PDAM Tirta Jam Gadang Bukittinggi.

Baca juga: 5 Dokter dan 6 Guru Terinfeksi Covid-19 di Bukittinggi, Gugus Tugas ‘Tracking’ Besar-besaran dan Semua ASN Akan Tes ‘Swab’

"Untuk selanjutnya diproses dan akan dilakukan pelantikannya pada minggu pertama September 2020 mendatang," jelas Ismail yang juga panitia Seleksi Bakal Calon Direktur PDAM Tirta Jam Gadang Bukittinggi itu. [agg/pkt]


Baca berita Bukittinggi terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Di Muskomwil I APEKSI, Wali Kota Padang Jajaki Promosi Daerah dan Kolaborasi Antar Kota
Di Muskomwil I APEKSI, Wali Kota Padang Jajaki Promosi Daerah dan Kolaborasi Antar Kota
Profil Prof. Silfia Hanani, Akademisi Visioner dari UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi
Profil Prof. Silfia Hanani, Akademisi Visioner dari UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi
BPJS Ketenagakerjaan Bukittinggi Panggil 26 Perusahaan Terkait Kepatuhan
BPJS Ketenagakerjaan Bukittinggi Panggil 26 Perusahaan Terkait Kepatuhan
Aspirasi Warga 4 Daerah Ini Terhubung Jalur Kereta Api, Mahyeldi: Kita Kaji Hidupkan Lagi
Aspirasi Warga 4 Daerah Ini Terhubung Jalur Kereta Api, Mahyeldi: Kita Kaji Hidupkan Lagi
Peserta Pelatihan Pengelolaan Desa Wisata Pesisir Selatan Studi Lapangan ke Bukittinggi
Peserta Pelatihan Pengelolaan Desa Wisata Pesisir Selatan Studi Lapangan ke Bukittinggi
Mengenang Semangat Juang Bagindo Aziz Chan, Pemko Padang Gelar Ziarah dan Tabur Bunga
Mengenang Semangat Juang Bagindo Aziz Chan, Pemko Padang Gelar Ziarah dan Tabur Bunga