Lantik Ganefri jadi Rektor UNP, Ini Pesan Kemendikbud RI

Berita Sumatra Barat, Pelantikan Rektor UNP, Lantik Ganefri jadi Rektor UNP, Ini Pesan Kemendikbud RI, Universitas Negeri Padang, Pendidikan

Rektor UNP Prof Ganefri (Foto: Ist)

Padang, Padangkita.com - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia melantik Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) Prof Ganefri untuk periode 2020-2024, Kamis (4/6/2020).

Pelantikan Rektor UNP dipimpin oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemendikbud Prof Ainum Na'im. Selain melantik Rektor UNP, Kemendikbud juga melantik 13 pejabat tinggi pratama dan 5 pejabat fungsional widyaprada di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Sekjen Kemendikbud dalam sambutannya meminta Ganefri untuk melanjutkan program-program yang telah disusun dan dijalankan dengan baik pada periode sebelumnya.

"Silakan melanjukan program-progam yang telah saudara susun dan jalankan dengan baik pada periode sebelumnya," katanya dalam pelantikan yang dilakukan secara daring, Kamis (4/6/2020).

Ainum juga meminta rektor UNP terpilih untuk melakukan pendekatan baru yang berkaitan dengan dengan strategi kampus merdeka agar bisa lebih fleksibel dalam menghadapi tantangan ke depannya.

Baca juga: Hasil Pemilihan Rektor UNP, Ganefri Menang Telak di Putaran Kedua

Menurut sekjen kemendikbud ada empat tantangan yang dihadapi perguruan tinggi untuk dapat membentuk kampus yang merdeka.

Tantangan tersebut menurutnya adalah pembukaan program studi baru, akreditasi perguruan tinggi, pengembangan Perguruan Tinggi berbadan hukum dan fleksibilitas belajar yaitu pembelajaran di luar kurikulum studi yang ditetapkan.

Ia juga meminta pejabat yang dilantik untuk menjamin dan meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan di Indonesia.

Untuk diketahui, Ganefri berhasil melanjutkan masa kepemimpinannya sebagai Rektor UNP setelah memenangi proses pemilihan rektor UNP yang diikuti oleh tiga orang calon yakni Prof Dr Syahrial Bakhtiar dari Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) dan Dr Refnaldi dari Fakultas Bahasa dan Seni (FBS).

Dalam pemilihan tersebut Ganefri meraih 126 suara, sedangkan dua calon lainnya Prof Dr Syahrial Bakhtiar dan Dr Refnaldi meraih masing-masing tiga dan dua suara. [abe]


Baca Berita Sumatra Barat hanya di Padangkita.com

Baca Juga

UNP Tetap Jadi Primadona, Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Kampusnya
UNP Tetap Jadi Primadona, Ribuan Calon Mahasiswa Ikuti UTBK di Kampusnya
Profil Prof. Silfia Hanani, Akademisi Visioner dari UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi
Profil Prof. Silfia Hanani, Akademisi Visioner dari UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi
Tak Mau Beratkan Mahasiswa di Tengah Kebijakan Efisiensi, UNP Pastikan Tak akan Naikkan UKT
Tak Mau Beratkan Mahasiswa di Tengah Kebijakan Efisiensi, UNP Pastikan Tak akan Naikkan UKT
Gandeng PT USSI, Bank Nagari makin Serius Kembangkan Ekosistem Syariah Dunia Pendidikan
Gandeng PT USSI, Bank Nagari makin Serius Kembangkan Ekosistem Syariah Dunia Pendidikan
UNP dan UniSZA Malaysia Pererat Kerja Sama Internasional, Fokus Riset dan Publikasi Bersama
UNP dan UniSZA Malaysia Pererat Kerja Sama Internasional, Fokus Riset dan Publikasi Bersama
Pengurus MKKS SMP Sumbar 2025-2027 Dilantik, Dipimpin Kepala SMPN 1 Banuhampu
Pengurus MKKS SMP Sumbar 2025-2027 Dilantik, Dipimpin Kepala SMPN 1 Banuhampu