Kunjungi SMA Negeri 2 Painan, ini Pesan Kapolres Kepada Siswa

Berita Pesisir Selatan terbaru. SMA Negeri 2 Painan.Kunjungi SMA Negeri 2 Painan, Kapolres Pesisir Selatan Cepi Noval berikan pesan. Baca padangkita.com

Kunjungi SMA Negeri 2 Painan, Kapolres Pesisir Selatan AKBP. Cepi Noval berikan wejangan atau pesan untuk tertib berlalu lintas, bahaya curanmor curat, curas dan bahaya narkoba, Senin (10/02/2020) (Foto: Ist)

Painan, Padangkita.com - Kunjungi SMA Negeri 2 Painan, Kapolres Pesisir Selatan AKBP. Cepi Noval berikan wejangan atau pesan untuk tertib berlalu lintas, bahaya curanmor curat, curas dan bahaya narkoba. Termasuk menghindari minuman keras karena meresahkan masyarakat.

"Kita harus bisa bersama-sama taati aturan lalu lintas, hindari narkoba serta miras, dan tindakan kriminalitas," kata Cepi Noval saat sambutannya di SMA Negeri 2 Painan, Senin (10/2/2020).

Dijelaskan Cepi, di bidang lalu-lintas pihaknya berpesan dan berharap agar semua siswa-siswi yang SMAN 2 menjadi pelopor keselamatan dalam tertib berlalu-lintas.

"Budayakan keselamatan sebagai kebutuhan terutama para generasi milenial untuk menjadi Indonesia maju," kata Cepi.

Baca juga: Curi Telepon Genggam, Dua Pemuda di Pesisir Selatan Ditangkap

Demikian juga dengan narkoba dan miras, tambah Cepi, agar siswa-siswi menghindar dari miras dan narkoba. Baik sebagai pemakai, pengedar maupun bandar narkoba. Karena kedepan negara menjadi tanggungjawab para generasi muda.

Disamping itu, dikatakan Cepi, pihaknya berharap agar apa menjadi cita-cita para siswa khususnya di SMA 2 Painan ini bisa terwujud, dan bisa membahagiakan orang tua.

"Jaga kesehatan, budayakan pola hidup sehat. Jadilah pelajar memiliki akhlak mulia pada kedua orang tua, disiplin, dan tanggung jawab," ucapnya.

Pada kesempatan itu Kapolres juga mengajak dan meningatkan para pelajar membaca shalawat kepada Nabi SAW dan keluarganya. (*/pk-21)


Baca berita Pesisir Selatan terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Upacara Hardiknas di Sumbar, Mahyeldi Serukan Pendidikan yang Cerdas, Sehat dan Bermakna
Upacara Hardiknas di Sumbar, Mahyeldi Serukan Pendidikan yang Cerdas, Sehat dan Bermakna
Singgung Baru 1% ASN di Sumbar Bergelar Doktor, Mahyeldi Sebut Beasiswa LPDP Jembatan Emas
Singgung Baru 1% ASN di Sumbar Bergelar Doktor, Mahyeldi Sebut Beasiswa LPDP Jembatan Emas
Ulayat Nagari jadi Hutan Lindung dan HPK, Ninik Mamak Inderapura Mengadu ke Andre Rosiade
Ulayat Nagari jadi Hutan Lindung dan HPK, Ninik Mamak Inderapura Mengadu ke Andre Rosiade
Yota Balad Minta Disdikpora Buat Sekolah Unggul Tiap Desa dan Kelurahan di Kota Pariaman
Yota Balad Minta Disdikpora Buat Sekolah Unggul Tiap Desa dan Kelurahan di Kota Pariaman
Pemprov Sumbar Kerja Sama UniKL dan EMGS, Dorong Pendidikan Islami Bertaraf Internasional
Pemprov Sumbar Kerja Sama UniKL dan EMGS, Dorong Pendidikan Islami Bertaraf Internasional
Pessel Bangun Sirkuit Balap Motor, Lokasinya Luar Bisa Indah akan Jadi Destinasi Wisata Baru
Pessel Bangun Sirkuit Balap Motor, Lokasinya Luar Bisa Indah akan Jadi Destinasi Wisata Baru