Kembangkan KWT Gunung Padang, Pemko dan Pemprov Sumbar Perkuat Kolaborasi

Padang, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Padang mengadakan rapat dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatra Barat membahas pengembangan Kawasan Wisata Terpadu (KWT) Gunung Padang.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Sumatra Audy Joinaldi dan Wakil Wali Kota Padang Ekos Albar, di Aula Abu Bakar Jaar, Balaikota Padang, Kamis (4/1/2023).

Ekos Albar mengatakan, pengembangan Kawasan Wisata Terpadu (KWT) Gunung Padang merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Kota (Pemko) Padang melanjutkan pengembangan kawasan wisata terpadu gunung padang, pulau-pulau kecil wilayah timur.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Sumatra Barat yang terus memperlihatkan perhatianya terhadap pengembangan KWT di Kota Padang. Momentnya sangat pas karena saat ini Pemerintah Kota (Pemko) Padang sedang menyusun Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Padang," ucap Ekos Albar.

Lampiran Gambar

Ekos Albar menambahkan, pasca penataan Pedagang Kaki Lima (PKL) Pantai Padang pada September 2023 lalu, saat ini Pemko Padang tengah membangun Pasar Kuliner Pantai Padang.

"Kami tentunya berharap dukungan dari Pemprov Sumbar untuk pengembangan Pasar Kuliner ini ke depan, sehingga pengembangan pantai Padang ini berjalan sesuai dengan yang diharapkan," pungkas Ekos.

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumatra Barat Audy Joinaldy mengatakan, rapat ini dilaksanakan dalam rangka kolaborasi membahas kemajuan pariwisata Sumatera Barat, salah satunya pembangunan Kawasan Wisata Terpadu (KWT) Kota Padang.

"Hari kita berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Padang dalam memajukan pariwisata di Kota Padang. Padang ini adalah wajahnya Sumatera Barat. Jadi ke depan kita perkuat kolaborasi untuk kemajuan pariwisata Sumatra Barat," ujar Audy.

Baca Juga: Tim Verifikasi Penghargaan Kota Sehat Kunjungi KWT Gunung Padang

Turut hadir dalam rapat tersebut, Sekretaris Daerah Kota Padang Andree Algamar, Kadis Pariwisata Sumatera Barat Luhur Budianda, Kadis Pariwisata Kota Padang Yudi Indra Sani, dan pimpinan OPD terkait di lingkungan Pemerintah Kota Padang dan Pemprov Sumbar. [adv]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Estafet Kepemimpinan Kodim 0312/Padang: Kolonel Yudha Diganti Letkol Ferry, Wako Harap Sinergi Makin Kuat
Estafet Kepemimpinan Kodim 0312/Padang: Kolonel Yudha Diganti Letkol Ferry, Wako Harap Sinergi Makin Kuat
Di Masjid Raya Sumbar, Wali Kota Kukuhkan Pengurus MTY Sumbar, Harap Sinergi dengan Program Pemko
Di Masjid Raya Sumbar, Wali Kota Kukuhkan Pengurus MTY Sumbar, Harap Sinergi dengan Program Pemko
Wali Kota Padang Apresiasi Musda DMI: Sinergi Wujudkan 'Smart Surau'
Wali Kota Padang Apresiasi Musda DMI: Sinergi Wujudkan 'Smart Surau'
Optimis Pertahankan Predikat Utama, Pemko Padang Ikuti Evaluasi Kota Layak Anak 2024
Optimis Pertahankan Predikat Utama, Pemko Padang Ikuti Evaluasi Kota Layak Anak 2024
Mendag Kunjungi Galeri UMKM Minangkabau di Padang, Dorong Produk Lokal Naik Kelas
Mendag Kunjungi Galeri UMKM Minangkabau di Padang, Dorong Produk Lokal Naik Kelas
Wawako Padang Hadiri Pembukaan Munas VII APEKSI di Surabaya, Jajaki Sinergi untuk Kemajuan Daerah
Wawako Padang Hadiri Pembukaan Munas VII APEKSI di Surabaya, Jajaki Sinergi untuk Kemajuan Daerah