Padang, Padangkita.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatra Barat (Sumbar) terus berupaya untuk mempercepat program vaksinasi Covid-19, termasuk untuk para remaja di daerah itu.
Kali ini, upaya untuk mengejar target vaksinasi itu dilakukan dengan cara menggelar Gebyar Vaksin untuk para remaja di Sumbar, yaitu untuk pelajat tingkat SMA/SMK atau SLB.
Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy menyebutkan, Gebyar Vaksin untuk remaja menargetkan sebanyak 250 orang atau pelajar.
"Ini salah satu upaya kita untuk mempercepat pembelajaran tatap muka di Sumbar," ujar Audy saat membuka Gebyar Vaksin secara langsung dan diikuti kabupaten dan kota secara virtual di SMAN 6 Padang, Selasa (14/9/2021).
Dengan target vakasinasi 250 ribu pelajar, Audy memastikan bahwa stok vaksin di Sumbar masih mencukupi.
Bahkan, jelas Audy, kabupaten dan kota tak perlu cemas kekurangan vaksin, yang penting vaksin orang sebanyak mungkin.
"Kalau stok di kabupaten dan kota kurang, silakan hubungi Dinas Kesehatan Provinsi, kami akang langsung kirim sesuai kebutuhan," ungkap Audy.
Jika target vaksinasi tercapai, sebut Aduy, maka akan berimbas terhadap penurunan level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
"Kalau target vaksinasi tercapai, level PPKM juga bisa turun, sekolah tatap muka juga bisa segera dilaksanakan," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Sumbar, Adib alfikri menyebutkan, gebyar vaksinasi untuk pelajar itu akan diikuti oleh seluruh siswa SMA/SMK dan SLB di Sumbar.
Baca juga: Angkanya Tak Sampai 5 Persen, Ini Kata Wagub Audy Soal Vaksinasi Remaja di Sumbar
"Pelaksanaan vaksinasi juga meminta izin kepada orang tua siswa. Kami berharap tidak ada yang menolak, agar capaian vaksinasi bisa cepat tercapai, sehingga sekolah tatap muka bisa dilaksanakan," ujarnya. [*/zfk]