Padang, Padangkita.com – Kasus harian infeksi Covid-19 di Kota Padang masih bertambah cukup tinggi. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Padang dalam laporan terbarunya, Rabu (11/8/2021) menyebutkan, tambahan kasus baru sebanyak 392 orang.
Secara kumulatif, jumlah total kasus Covid-19 di Ibu Kota Sumatra Barat (Sumbar) ini telah mencapai 38.075 orang. Kabar baiknya, pasien Covid-19 yang sembuh bertambah lebih banyak, 506 orang. Jumlah total pasien Covid-19 yang sembuh menjadi 33.442 orang.
Hanya, dalam laporan yang sama, pasien Covid-19 yang meninggal dunia juga bertambah 1 orang, sehingga jumlah totalnya kini menjadi 491 orang.
Sementara itu, kasus aktif atau jumlah pasien Covid-19 yang masih dirawat dan isolasi tercatat masih di atas 4 ribu, atau persisnya 4.142 orang. Dari jumlah itu, 2.609 orang di antaranya adalah kasus konfirmasi bergejala: 251 orang dirawat dan 2.358 orang isolasi.
Selebihnya, sebanyak 1.533 orang merupakan kasus konfirmasi tanpa gejala: 14 orang dirawat dan 1.519 orang isolasi.
Jumlah kelurahan yang telah bebas Covid-19 atau tidak ada kasus aktif bertambah menjadi 2 kelurahan. Artinya, kasus aktif Covid-19 di Padang masih terdapat atau menyebar di 102 kelurahan yang ada di Kota Padang.
Kelurahan yang tidak ada kasus aktif tersebut adalah Kelurahan Air Manis, Kecamatan Padang Selatan dan Kelurahan Teluk Kabung Selatan, Kecamatan Bungus.
Adapun kasus aktif terbanyak atau di atas 100 kasus terdapat di lima kelurahan, yakni:
- Kubu Dalam Parak Karakah, Padang Timur 130 orang
- Parupuk Tabing, Koto Tangah 126 orang
- Kuranji, Kuranji 165 orang
- Korong Gadang, Kuranji 118 orang
- Surau Gadang, Nanggalo 194 orang
Baca juga: PPKM Level 4 di Kota Padang Diperpanjang 2 Pekan hingga 23 Agustus
Jumlah kasus suspek di Kota Padang sebanyak 278 orang. Dari jumlah itu, 53 orang dirawat dan 225 orang isolasi. Sekadar diketahui, Kota Padang kembali Masuk dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 hingga 23 Agustus mandatang. (*/pkt)