Padang, Padangkita.com - Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) Gatot Tri Suryanta, Kapolda Sumatera Barat (Sumbar), memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Kapolsek Sipora, Polres Kepulauan Mentawai. Acara bersejarah ini berlangsung di Mapolda Sumbar, Padang, pada Senin (24/2/2025), menandai tonggak baru dalam kepolisian di wilayah tersebut.
Upacara sertijab ini menjadi istimewa karena dipimpin langsung oleh Kapolda Sumbar dan menjadi momen pertama kalinya jabatan Kapolsek Sipora diemban oleh seorang Polisi Wanita (Polwan). Turut hadir dalam acara tersebut Wakapolda Sumbar, Brigjen Pol Gupuh Setiyono, seluruh Pejabat Utama Polda Sumbar, serta Kapolresta Padang, Kapolres Tanah Datar, dan Kapolres Kepulauan Mentawai.
Jabatan Kapolsek Sipora resmi diserahterimakan dari Inspektur Polisi Satu (IPTU) Novaldi, kepada Ajun Komisaris Polisi (AKP) Herlina. Mutasi ini merupakan bagian dari rotasi rutin dalam organisasi Polri yang bertujuan untuk penyegaran organisasi serta pengembangan karier personel kepolisian.
Dalam amanatnya, Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta menyampaikan bahwa sertijab Kapolsek Sipora kali ini berbeda dan istimewa. "Sertijab Kapolsek Sipora hari ini sangat berbeda karena langsung saya pimpin," ungkap Irjen Pol Gatot.
Ia menjelaskan, hal ini merupakan bentuk penghargaan dan perhatian khusus Polda Sumbar, mengingat AKP Herlina adalah Kapolsek wanita pertama di Sipora dan akan bertugas di wilayah yang memiliki tantangan tersendiri.
Kapolda menekankan bahwa penunjukan AKP Herlina bukan hanya sekadar rotasi jabatan, namun juga merupakan momentum kembalinya putri daerah untuk mengabdi di kampung halaman. "AKP Herlina akan kembali ke kampung halamannya sendiri dan berkomitmen untuk mengabdikan diri. Dengan pengalaman dan kompetensi yang dimiliki, diharapkan AKP Herlina dapat menjadi penyemangat dan pendorong untuk meningkatkan pelayanan dan keamanan di Kepulauan Mentawai," jelas Kapolda.
Irjen Pol Gatot juga menyampaikan apresiasi kepada IPTU Novaldi, S.E. atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Kapolsek Sipora. Kepada seluruh personel Polda Sumbar, Kapolda mengajak untuk terus berprestasi dan menebarkan kebaikan kepada masyarakat.
"Kita harus menjadi polisi bagi diri sendiri, di lingkungan keluarga, dan di lingkungan sekitar. Dengan demikian, setiap permasalahan dapat diselesaikan dengan cepat dan tepat, tanpa harus selalu melalui jalur penegakan hukum," pesan Kapolda.
Di akhir amanatnya, Kapolda Sumbar kembali mengingatkan seluruh personel untuk mendukung penuh kebijakan pimpinan, menjadi polisi teladan dan berintegritas, menjadi problem solver bagi masyarakat, serta menjadi kebanggaan institusi dan keluarga.
Baca Juga: Kapolda Sumbar Pimpin Sertijab 5 Kapolres-5 Pejabat Utama
Upacara sertijab Kapolsek Sipora ini diakhiri dengan penegasan komitmen seluruh jajaran Polda Sumbar untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan keamanan bagi masyarakat Sumatera Barat, khususnya di wilayah Kepulauan Mentawai. [*/hdp]