KAN Lubuk Kilangan Targetkan Juara I Tingkat Sumbar, Siap Bersaing

KAN Lubuk Kilangan Targetkan Juara I Tingkat Sumbar, Siap Bersaing

KAN Lubuk Kilangan tengah mengikuti penilaian Kantor KAN Tingkat Provinsi di Kantor KAN Luki. [Foto: Diskominfo]

Padang, Padangkita.com – Kerapatan Adat Nagari (KAN) Lubuk Kilangan (Luki), Kota Padang, memasang target tinggi dalam ajang penilaian KAN berprestasi tingkat Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) tahun 2024.

Wakil Ketua KAN Lubuk Kilangan, Asril Rajo Bujang, menyatakan optimisme pihaknya untuk meraih posisi terbaik pertama.

"KAN Lubuk Kilangan sudah siap dalam rangka meningkatkan peran dan fungsi KAN sebagai organisasi ninik mamak yang bertujuan memasyarakatkan nilai-nilai adat di tengah kehidupan masyarakat," tegas Asril saat pembukaan penilaian Kantor KAN Tingkat Provinsi di Kantor KAN Luki, Selasa (20/8/2024).

Pengalaman menjadi juara pertama tingkat provinsi pada tahun 2012 menjadi modal berharga bagi KAN Luki.

Namun, Asril mengakui bahwa tantangan yang dihadapi saat ini semakin kompleks. "Tantangan dan amanah sebagai ninik mamak di kecamatan saat ini semakin berat. Sebab itu, KAN Lubuk Kilangan terus merangkul masyarakat di kecamatan yang berpenduduk majemuk itu untuk terus bersatu," imbuhnya.

Senada dengan Asril, Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan Habibul Fuadi, juga memberikan dukungan penuh kepada KAN Lubuk Kilangan.

"KAN berfungsi mempertahankan dan menguatkan nilai-nilai Adat Basandi Syara- Syara Basandi Kitabullah (ABS-SBK). Terlebih bagi Kota Padang yang menjadi magnet bagi kabupaten/kota di Sumbar.

"Kita harus bersinergi dan menjadikan ABS-SBK pedoman agar menghasilkan kehidupan bermasyarakat yang aman dan tenteram," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Juri dari Dinas Pemberdayaan dan Masyarakat Daerah (DPMD) Provinsi Sumbar, Amriman, menjelaskan bahwa penilaian akan mencakup empat aspek utama.

"Diantaranya aspek kelembagaan mulai dari kantor, struktur organisasi dan kelengkapan perkantoran. Kemudian aspek penyelenggaraan adat, aspek kompetensi serta aspek kerjasama antar lembaga kemasyarakatan dan lembaga lainnya," jelasnya.

Amriman juga menekankan bahwa penilaian ini tidak hanya sekedar lomba, namun juga sebagai bentuk pembinaan bagi KAN-KAN di seluruh Sumatra Barat (Sumbar).

"Penilaian ini juga dalam rangka pembinaan, dengan harapan peran KAN di tengah masyarakat selalu terasa dan semakin lebih baik lagi," tukasnya.

Dengan persiapan yang matang dan dukungan dari berbagai pihak, KAN Lubuk Kilangan siap bersaing dengan KAN-KAN lainnya dari seluruh Sumbar.

Baca Juga: KAN Lubuk Kilangan Siap Berkompetisi di Tingkat Provinsi, Dapat Dukungan Penuh dari Pj Wako

Mereka berharap dapat membawa nama baik Kota Padang dan membuktikan bahwa nilai-nilai adat tetap relevan di era modern. [*/hdp]

Baca Juga

Pemko Padang Fasilitasi Sumur Bor untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga Binaan Rutan Anak Aie
Pemko Padang Fasilitasi Sumur Bor untuk Tingkatkan Kesejahteraan Warga Binaan Rutan Anak Aie
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Jalin Kerja Sama Optimalkan Pemungutan Pajak
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Jalin Kerja Sama Optimalkan Pemungutan Pajak
Pemko Padang Perkuat Pembinaan Anak Panti Asuhan
Pemko Padang Perkuat Pembinaan Anak Panti Asuhan
Kota Padang Raih Prestasi Tinggi dalam Evaluasi Kinerja Triwulan II
Kota Padang Raih Prestasi Tinggi dalam Evaluasi Kinerja Triwulan II
Pemko Padang Percantik Pasar Tradisional, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Pemko Padang Percantik Pasar Tradisional, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Dinsos Padang Perkuat Pilar Sosial untuk Entaskan Kemiskinan
Dinsos Padang Perkuat Pilar Sosial untuk Entaskan Kemiskinan