Kabar Gembira bagi Pelaku Usaha di Sumbar, Kemenag Gratiskan Sertifikat Halal

Kabar Gembira bagi Pelaku Usaha di Sumbar, Kemenag Gratiskan Sertifikat Halal

Rapat Koordinasi Satgas Halal, Senin (6/9/2021) di Aula Amal Bhakti. [Foto: Dok. Humas Kanwil Kemenag Sumbar]

Padang, Padangkita.com - Kementerian Agama (Kemenag) melalui Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menyiapkan Program Sertifikasi Halal Gratis atau yang disebut dengan Program Sehati.

Hal ini diungkapkan Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sumbar diwakili Kepala Bidang Urais, Edison dalam Rapat Koordinasi Satgas Halal, Senin (6/9/2021) di Aula Amal Bhakti.

"Program Sehati bagian dari upaya serius pemerintah untuk membantu pelaku Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di masa sulit akibat terdampak pandemi Covid-19," ungkapnya dalam keterangan yang diterima, Selasa (7/9/2021).

"Apalagi di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) jumlah pelaku UMK yang mengajukan permohonan sertifikasi halal di BPJPH sangat menurun," imbuhnya.

Dia berharap program sertifikasi halal gratis ini bisa menjadi instrumen kebijakan pemerintah dalam membantu menstimulasi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

"Mudah-mudahan dengan program ini UMKM kembali bergeliat dan bangkit setelah terdampak pandemi Covid-19," tuturnya.

Kanwil Kemenag Sumbar juga berharap kesiapan Sumbar dalam Proses Sertifikasi Halal dengan Self Declare (pendampingan) bagi pelaku UMK sebagai Amanat dari UU Cipta Kerja Tahun 2020.

Edison menyatakan dukungan semua pihak untuk proses dan halal di Sumbar sangat diperlukan terlebih Sumbar telah memiliki Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Pariwisata Halal.

"Mari bersama sama kita menyosialisasikan halal kepada masyarakat Sumbar," ajaknya.

Menurut Edison, jika ada persoalan terkait Pendaftaran Sertifikasi Halal yang mengalami kendala dengan Perizinan di OSS sudah dapat diselesaikan dengan kesiapan Dinas Pelayanan Satu Pintu untuk membantu setiap persoalan yang dihadapi oleh pelaku usaha.

Baca Juga: Alih Status IAIN Bukittinggi dan Batusangkar Jadi UIN Diusulkan Kemenag ke Kemenpan RB

"Program Sertifikat Halal Gratis BPJPH pada tahun ini tidak lagi memakai kuota daerah akan tetapi Kuota Nasional yang diperebutkan seluruh pelaku usaha  di seluruh Indonesia. Jumlahnya hampir sama dengan tahun 2020," sampainya. [fru]

Baca Juga

Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Berhasil Kendalikan Inflasi Jelang Idul Fitri 2025, Gubernur Mahyeldi Mendapat Apresiasi Mendagri
Berhasil Kendalikan Inflasi Jelang Idul Fitri 2025, Gubernur Mahyeldi Mendapat Apresiasi Mendagri
Siap Sambut Idulfitri, Ini Lokasi dan Imam Khatib Salat Id Pemko Padang dan Pemprov Sumbar
Siap Sambut Idulfitri, Ini Lokasi dan Imam Khatib Salat Id Pemko Padang dan Pemprov Sumbar
Mudik Nyaman di Sumbar, Kemenag Siapkan Ratusan Masjid Ramah Musafir
Mudik Nyaman di Sumbar, Kemenag Siapkan Ratusan Masjid Ramah Musafir
Pemprov Sumbar akan Laksanakan Salat Idul Fitri 1446 H di Halaman Kantor Gubernur Senin
Pemprov Sumbar akan Laksanakan Salat Idul Fitri 1446 H di Halaman Kantor Gubernur Senin
Kabar Gembira untuk Guru Non-ASN di Sumbar, Kemenag Cairkan Tunjangan Profesi Lebih dari Rp10,5 Miliar
Kabar Gembira untuk Guru Non-ASN di Sumbar, Kemenag Cairkan Tunjangan Profesi Lebih dari Rp10,5 Miliar