Padang, Padangkita.com - Kabid Humas Polda Sumatra Barat (Sumbar) Kombes Pol Satake Bayu Setianto memastikan Satgas Pangan Polda Sumbar terus melakukan pemantauan stok dan harga sembako menjelang lebaran Idulfitri 1441 Hijriah.
Satake mengatakan pemantauan harga sembako yang dilakukan Polda Sumbar guna mengecek kebutuhan dan ketersediaan bahan pokok masyarakat sehingga dapat terpenuhi.
"Memang ada beberapa kebutuhan bahan pokok pangan yang mengalami peningkatan. Tetapi harganya masih terjangkau," ujar Satake saat dihubungi Padangkita.com, Selasa (12/5/2020).
Lebih lanjut Satake mengatakan, kegiatan pengecekan harga sembako dilakukan seperti di pasar-pasar yang berada di wilayah hukum Polda Sumbar.
"Satgas Pangan selalu memonitoring pengecekan di setiap pasar harga sembako pada saat kebutuhan di bulan Ramadan hingga lebaran Idulfitri 1441 Hijriah nanti," katanya.
Baca juga: Mahyeldi: Jika Belum Dapat Bantuan Lapor RT/RW
Kendati belum menemukan penumpukan dan harga yang berlebihan, Satake pun mengimbau kepada pengusaha penyedia pangan jangan sampai melakukan penimbunan, apapun itu alasannya.
Dan jika kedapatan melakukan penimbunan, maka pihaknya tak akan segan untuk melakukan penindakan hukum.
"Kalau ada oknum-oknum yang melakukan penimbunan, akan kita proses," jelasnya. [ryo]