Padang, Padangkita.com - Badan Kepegawaian Negara (BKN) menunda pengumuman hasil sanggah seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2021 menjadi 20 Agustus 2021.
Seharusnya, jadwal pengumuman tersebut jatuh pada hari ini, Minggu (15/8/2021) melalui akun SSCASN masing-masing para peserta seleksi.
Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Pengumuman Nomor 04/PANPEL.BKN/CPNS/VIII/2021 yang diterbitkan pada 15 Agustus 2021.
Pengumuman ini juga diposting di akun Instagram resmi BKN @bkngoidofficial dengan nama pengguna #ASNKiniBeda serta media sosial resmi BKN lainnya.
“Bahwa pengumuman hasil sanggah yang semula dijadwalkan tanggal 15 Agustus 2021 ditunda menjadi tanggal 20 Agustus 2021,” tulis BKN di akun Instagramnya.
Selain itu, pihak BKN juga mengingatkan para peserta seleksi agar membuka situs www.bkn.go.id untuk melihat informasi tentang seluruh tahapan seleksi CPNS 2021.
Sebab, dengan pergeseran jadwal pengumuman ini berkemungkinan jadwal seleksi berikutnya juga akan turut bergeser.
Baca juga: Tes CPNS 2021, Berikut Jadwal dan Formasi Pendaftarannya
“Peserta seleksi diharapkan mengikuti dan memantau seluruh perkembangan pelaksanaan seleksi melalui situs tersebut,” tulisnya lagi. [mfz/pkt]