Istri dan 2 Kerabat Deki Diperiksa sebagai Saksi di Mapolda Sumbar

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Seleksi anggota Polri dengan prinsip bersih, transparan, akuntabel dan humanis 

Mapolda Sumbar. [Foto: Fuad/Padangkita]

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Keluarga Deki Susanto memenuhi panggilan penyidik Polda Sumbar

Padang, Padangkita.com- Keluarga Deki Susanto memenuhi panggilan penyidik Polda Sumatra Barat (Sumbar), Selasa (2/2/2021) siang. Mereka akan dimintai keterangan seputar kasus tewasnya Deki Susanto, tersangka kasus judi yang tewas usai ditembak polisi ketika ditangkap di Sungai Pagu, Kabupaten Solok Selatan (Solsel).

Pantauan Padangkita.com di Mapolda Sumbar, keluarga Deki terlihat tiba di Mapolda pada pukul 11.00 WIB. Mereka didampingi oleh kuasa hukum dari Lembaga Bantuan Hukum Pergerakan Indonesia (LBH-Pergerakan).

Dari rombongan keluarga yang datang, juga terlihat ikut istri Deki, Mherye Fhitriananda, 35 tahun serta anaknya yang masih berumur empat tahun.

Setiba di Mapolda Sumbar, rombongan keluarga serta kuasa hukum langsung menuju ruang Kasubdit I Krimum Polda untuk menjalani pemeriksaan.

Salah seorang kuasa hukum, Guntur Abdurrahman mengatakan, ia bersama keluarga Deki datang ke Mapolda guna memberikan keterangan terkait kematian Deki.

Kata Guntur, ini pemeriksaan pertama oleh polisi. Istri Deki adalah salah seorang saksi mata dalam peristiwa yang terjadi pada Rabu (27/1/2021) lalu.

"Ini pemeriksaan pertama dalam penyidikan yang dilakukan polisi. Ada tiga saksi yang akan diperiksa hari ini," kata Guntur kepada awak media di Mapolda Sumbar, Selasa (2/2/2021).

Menurut Guntur, para saksi yang akan menjalani pemeriksaan adalah istri Deki, serta dua orang kerabat Deki berinisial Y dan F, yang berada di lokasi penembakan.

"Kalau istri korban (Deki) ini, dia yang melihat langsung penembakannya. Kalau Y, saksi yang melihat polisi datang ke rumah itu ramai-ramai dan F itu yang melapor," kata Guntur.

Sementara itu, di dalam ruangan pemeriksaan Mapolda Sumbar, hanya para saksi dan kuasa hukum yang diperbolehkan masuk. Guntur berharap, pemeriksaan ini dapat berjalan sebagai mana mestinya.

"Kita harap pemeriksaannya cepat, efisien agar masyarakat tenang dan tidak gelisah lagi dengan kasus ini," harap Guntur.

Baca juga: LPSK Telah Terima Permohohan Perlindungan dari Keluarga Deki, Bentuk Pelindungan Sedang Dikaji

Hingga berita ini dirampungkan, pemeriksaan terhadap para saksi masih berlangsung. [pkt]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Festival Durian Solok Selatan Ajang Promosi Potensi Lokal ke Masyarakat Luas
Festival Durian Solok Selatan Ajang Promosi Potensi Lokal ke Masyarakat Luas
Pemprov Sumbar-Pemkab Solsel Sepakati Kerja Sama, Ini Bidang yang Jadi Fokus Bersama
Pemprov Sumbar-Pemkab Solsel Sepakati Kerja Sama, Ini Bidang yang Jadi Fokus Bersama
Kunker 2 Hari Gubernur Sumbar di Solsel, Serap Aspirasi dan Buka Festival Durian di Pulau Mutiara
Kunker 2 Hari Gubernur Sumbar di Solsel, Serap Aspirasi dan Buka Festival Durian di Pulau Mutiara
Andre Rosiade Bantu Biaya Pengobatan Bayi tanpa Anus Asal Solok Selatan
Andre Rosiade Bantu Biaya Pengobatan Bayi tanpa Anus Asal Solok Selatan
Tragedi Berdarah di Polres Solok Selatan, Kasat Reskrim Ditembak Kabag Ops
Tragedi Berdarah di Polres Solok Selatan, Kasat Reskrim Ditembak Kabag Ops
Tanpa Anggaran Daerah, Solsel Gelar Turnamen Tenis Meja Antar-Pelajar Sumbar - Riau - Jambi
Tanpa Anggaran Daerah, Solsel Gelar Turnamen Tenis Meja Antar-Pelajar Sumbar - Riau - Jambi