Ini Upaya Wako Hendri Septa Ingin Jadikan Kota Padang Sebagai Kota Wisata

Padang, Padangkita.com - Wako Hendri Septa menginginkan Kota Padang jadi Kota Wisata dan terus menggali potensi wisata yang ada.

Air Terjun Timbulun Kota Padang. [Foto: Dok. Humas Pemko Padang]

Padang, Padangkita.com - Wali Kota (Wako) Padang, Hendri Septa menginginkan Kota Padang jadi Kota Wisata. Demi mewujudkan hal itu, ia bersama jajarannya terus menggali potensi wisata yang ada di wilayah yang dipimpinya.

Kali ini, Hendri Septa bakal menjadikan Air Terjun Timbulun di Kelurahan Bungus Timur, Kecamatan Bungus Teluk Kabung (Bungtekab) menjadi destinasi wisata baru di Kota Bengkuang tersebut.

"Ya, kita (Pemko Padang) akan terus menggali dan mengembangkan potensi-potensi pariwisata per kawasan di Padang, yang bisa dikelola lebih maksimal. Salah satunya Air Terjun Timbulun ini, semoga nanti bisa menjadi destinasi wisata baru yang menjanjikan," ujar Hendri Septa dikutip dari rilis Humas Pemko Padang, Minggu (26/9/2021).

Padang, Padangkita.com - Wako Hendri Septa menginginkan Kota Padang jadi Kota Wisata dan terus menggali potensi wisata yang ada.

Wako Hendri Septa saat berada di kawasan Air Terjun Timbulun. [Foto: Dok. Humas Pemko Padang]

Menurut Hendri, pengembangan destinasi wisata baru bagi Kota Padang sesuai dengan visi Kota Padang yakni "Mewujudkan Masyarakat Kota Padang yang Madani Berbasis Pendidikan, Perdagangan dan Pariwisata Unggul Serta Berdaya Saing".

Tak hanya itu, jelas Hendri Septa, hal itu juga sesuai poin kelima misi Kota Padang, yaitu meningkatkan kualitas pengelolaan pariwisata yang nyaman dan berkesan.

"Kita tentu berharap semua pihak dan masyarakat dapat bersinergi mengembangkan objek wisata yang ada di kota ini. Semoga berdampak positif pada pertumbuhan ekonomi masyarakat serta Pendapatan Asli Daerah (PAD)," paparnya.

Padang, Padangkita.com - Wako Hendri Septa menginginkan Kota Padang jadi Kota Wisata dan terus menggali potensi wisata yang ada.

Wako Hendri Septa saat meninjau jembatan putus di dekat Pantai Carolina. [Foto: Dok. Humas Pemko Padang]

Selaian meninjau Air Terjun Timbulun, Hendri Septa juga menyempatkan diri untuk meninjau jembatan putus di dekat Pantai Carolina.

Baca juga: Dinas Pariwisata Kota Padang akan Salurkan Dana Hibah Rp13,6 Miliar ke Hotel dan Restoran, Ini Syaratnya

Ia dan rombongan ingin mendalami penyebab putusnya jembatan tersebut, dan akan berupaya mencarikan solusi untuk membangun kembali jembatan itu. [*/zfk]

Baca Juga

Website JDIH Kota Padang Terbaik se-Sumbar, Kementerian Hukum dan HAM Beri Apresiasi
Website JDIH Kota Padang Terbaik se-Sumbar, Kementerian Hukum dan HAM Beri Apresiasi
Warga Nanggalo Serbu Pasar Murah Pemko Padang, Harga Kebutuhan Pokok Lebih Hemat Jelang Ramadan
Warga Nanggalo Serbu Pasar Murah Pemko Padang, Harga Kebutuhan Pokok Lebih Hemat Jelang Ramadan
Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Pemko Padang berencana tetap menggelar Pesantren Ramdan 142 Hijriyah secara tatap muka.
Guru Garda Depan Pesantren Ramadan Padang, 87 Ribu Pelajar Siap Ikuti Kegiatan 19 Hari
Pemko Padang Gelar Pasar Murah di 8 Kecamatan Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok Lebih Terjangkau
Pemko Padang Gelar Pasar Murah di 8 Kecamatan Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok Lebih Terjangkau
Pemko Padang Bentuk Tim Awasi Anggaran 5 Sektor Prioritas, Ikuti Evaluasi BPKP Sumbar
Pemko Padang Bentuk Tim Awasi Anggaran 5 Sektor Prioritas, Ikuti Evaluasi BPKP Sumbar
Pawai Sipasan Semarakkan Puncak Cap Go Meh Kota Padang, Pj Wali Kota: Termeriah Sepanjang Sejarah
Pawai Sipasan Semarakkan Puncak Cap Go Meh Kota Padang, Pj Wali Kota: Termeriah Sepanjang Sejarah