Ini Solusi Konkret Pemko Padang Atasi Kenakalan Remaja

Ini Solusi Konkret Pemko Padang Atasi Kenakalan Remaja

Ilustrasi Tawuran

Lampiran Gambar

Ilustrasi Tawuran

Padangkita.com - Pemerintah kota (Pemko) Padang memiliki cara tersendiri untuk menangkal dan menanggulangi aksi kenakalan remaja yang saat ini terus menunjukan tren peningkatan.

Aksi tawuran antar pelajar, narkotika dan pergaulan bebas menjadi momok yang menakutkan bagi perkembangan remaja dan masa depan bangsa ini. Untuk itu, menurut walikota Padang butuh upaya konkret untuk mengatasi hal tersebut.

"Mengantisipasi dan menangkal kenakalan remaja adalahdengan kembali ke surau," kata Walikota Padang, Mahyeldi Ansharullah.

Mengajak remaja kembali ke surau atau masjid dipandang menjadi solusi yang bagus untuk meminimalisir kenakalan remaja yang terus berkembang akhir-akhir ini

Walikota menekankan remaja perlu dibimbing dan mendalami ilmu agama. Untuk itu menurutnya, sebagai langkah awal hal itu adalah dengan menekankan setiap siswa SD dan SMP bisa hafal Al Quran.

"Sedikitnya para siswa hafal empat juz. Kita berharap generasi muda nantinya menjadi generasi berkualitas," tambahnya.

Selain itu, Walikota juga akan terus menggalakkan program "Maghrib Mengaji". Setiap anak diimbau untuk mengaji mulai dari setelah salat magrib hingga isya.

"Pada jam tersebut televisi tidak boleh hidup," tukas Walikota seperti dilansir dari laman humas pemko.

Langkah ini mendapat dukungan dari warganet, Alfred Fredy mengatakan agar secepatnya pemko menginstruksikan pelaksanaan wirid remaja ke mesjid dan mushala.

"Jangan sampai seperti yang sudah-sudah," tulisnya dalam akun facebooknya.

Tag:

Baca Juga

Semen Padang, Pemko Padang, dan Unand Kolaborasi Uji Maggot BSF sebagai Pakan Ikan Nila
Semen Padang, Pemko Padang, dan Unand Kolaborasi Uji Maggot BSF sebagai Pakan Ikan Nila
Gunung Talau Lumpo Spot Baru Paralayang di Pessel, Diuji Coba untuk Latihan Akhir 2025
Gunung Talau Lumpo Spot Baru Paralayang di Pessel, Diuji Coba untuk Latihan Akhir 2025
Pemko Pariaman Usulkan Peningkatan RSUD dr. Sadikin dari Tipe D ke Tipe C
Pemko Pariaman Usulkan Peningkatan RSUD dr. Sadikin dari Tipe D ke Tipe C
Dinas Kominfo Kota Pariaman Sosialisasi Pembentukan PPID Desa, Ini 5 Tahapannya
Dinas Kominfo Kota Pariaman Sosialisasi Pembentukan PPID Desa, Ini 5 Tahapannya
SOCIOTOPIA 1.0 UNP Resmi Dibuka, Wadah Aksi dan Inovasi Pendidikan Sosiologi Nasional
SOCIOTOPIA 1.0 UNP Resmi Dibuka, Wadah Aksi dan Inovasi Pendidikan Sosiologi Nasional
Raih Poin Penuh Penting, Eduardo Almeida Sebut Kemenangan Semen Padang Kali Ini Terasa Istimewa
Raih Poin Penuh Penting, Eduardo Almeida Sebut Kemenangan Semen Padang Kali Ini Terasa Istimewa