Ini Penerima Penghargaan Tuah Sakato, Ada Gamawan Fauzi, Hasan Basri Durin dan Wisran Hadi

Ini Penerima Penghargaan Tuah Sakato, Ada Gamawan Fauzi, Hasan Basri Durin dan Wisran Hadi

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah bersama penerima Penghargaan Tuah Sakato. [Foto: Dok. Biro Adpim Sumbar]

Padang, Padangkita.com - Pemprov Sumbar memberikan ‘Penghargaan Tuah Sakato’ kepada belasan organisasi dan tokoh yang dinilai berjasa terhadap pembangunan daerah. Penghargaan diserahkan langsung oleh Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah bersama pimpinan DPRD Sumbar Suirpen Syuib.

Penyerahan penghargaan dilakukan bersamaan dengan acara Malam Resepsi Peringatan ke-78 Hari Jadi Provinsi Sumbar di Hotel Truntum Padang, Minggu (1/10/2023) malam.

"Organisasi atau lembaga serta tokoh yang mendapatkan penghargaan ini, kami nilai berhasil dan berjasa besar untuk daerah sesuai dengan bidangnya masing-masing. Itu juga sesuai dengan usulan dari masyarakat yang disampaikan kepada kami," kata Gubernur Mahyeldi.

Adapun organisasi dan tokoh masyarakat yang menerima penghargaan adalah, Alm. Syamsiar Thaib (Berjasa dalam Sejarah Perjuangan Daerah Sumatra Barat), Gamawan Fauzi (Berprestasi dan Berperan Aktif Dalam Pembangunan Daerah Sumatra Barat), dan Yayasan Syarikat Oesaha Adabiah Padang (Berprestasi dan Berperan Aktif Dalam Pembangunan Daerah Sumatra Barat).

Pada bidang kebudayaan, Pemprov Sumbar juga memberikan penghargaan kepada sejumlah tokoh dari berbagai kategori. Mereka adalah A.A. Navis (kategori maestro), Chairul Harun (kategori pencipta), dan Hasan Basri Durin (kategori pelopor dan pembaru).

Untuk kategori pelestari diberikan kepada Hoerijah Adam, kategori pencipta, pelopor dan pembaru diberikan pada Sofyan Na’an, kategori pelestari diberikan kepada Sofyan Nadar, kategori maestro diberikan pada Wisran Hadi.

Selanjutnya penghargaan bidang pariwisata. Penghargaan maestro Pegiat Pariwisata Sumatra Barat Tahun 2023, untuk kategori pria diberikan pada Joni (Penggiat Desa Wisata Agro), Muhammad Zuhrizul (Penggiat Desa Wisata), Ansofino (Penggiat/perancang regulasi kepariwisataan). Ritno Kurniawan (Penggiat Desa Wisata/Pokdarwis Nyarai) dan Novizar Swantry/Bodal (Penggiat Geopark Sumatra Barat).

Sedangkan untuk kategori perempuan diberikan kepada Siti Fatimah (Penggiat wisata sejarah), Syafriawati (Penggiat Desa Wisata/Aktivis Lingkungan), Ben Kamsry (Penggiat Homestay Sumatra Barat), Yuliza Zein (Penggiat Desa Wisata/Pokdarwis Kubu Gadang), dan Rina Pangeran (Penggiat/pelaku Perhotelan Sumatra Barat).

Selain itu, Gubernur Mahyeldi juga menyerahkan hadiah kepada pemenang Lomba Video Pendek Hari Jadi Sumatra Barat. Rinciannya, Juara I Andreas Perdana, Juara II Nurmala Syafitri, dan Juara III Yohanda Saputra. Kemudian, Juara Harapan I SDIT Sekolah Alam Ar Royyan.

Penyerahan penghargaan tersebut dihadiri oleh mantan Gubernur Sumbar yang sekaligus mantan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi, para mantan Gubernur/Wakil Gubernur Sumbar, mantan Dirjen Otda Kemendagri Johermansyah Johan, seluruh unsur Forkopimda Provinsi Sumbar, Bupati/Wali Kota se-Sumbar, kepala instansi vertikal, dan Kepala OPD Pemprov Sumbar, serta sejumlah tokoh masyarakat. [*/adpsb]

Baca berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Senam Bersama di Marunggi, Mahyeldi Tegaskan Desa dan Nagari Basis Pembangunan Daerah
Senam Bersama di Marunggi, Mahyeldi Tegaskan Desa dan Nagari Basis Pembangunan Daerah
Pedagang Pasar Pariaman Kompak Dukung Mahyeldi-Vasko, Harapan Lebih Rancak
Pedagang Pasar Pariaman Kompak Dukung Mahyeldi-Vasko, Harapan Lebih Rancak
Tradisi Minang Makan Bajamba Dekatkan Mahyeldi dengan Warga di Nagari Cupak
Tradisi Minang Makan Bajamba Dekatkan Mahyeldi dengan Warga di Nagari Cupak
Harapan Besar Masyarakat, Mahyeldi Diberi Penghormatan Adat di Nagari Selayo Solok
Harapan Besar Masyarakat, Mahyeldi Diberi Penghormatan Adat di Nagari Selayo Solok
KWT Kota Padang Siap Menangkan Mahyeldi-Vasko Demi Kemajuan Pertanian Sumbar
KWT Kota Padang Siap Menangkan Mahyeldi-Vasko Demi Kemajuan Pertanian Sumbar
Dukung Nelayan, Mahyeldi Bantu Alat Modern dan Ajak Pulang Anak Sumbar yang Bekerja di Jepang
Dukung Nelayan, Mahyeldi Bantu Alat Modern dan Ajak Pulang Anak Sumbar yang Bekerja di Jepang