Ibu Pelatih Manchester City Meninggal karena Corona

Ibu Pelatih Manchester City Meninggal

Pelatih Manchester City Pep Guardiola. [Foto: Istimewa}

Padangkita.com - Dunia olahraga kembali menerima berita duka, ibunda pelatih Manchester City, Pep Guardiola meninggal dunia setelah terinfeksi virus corona.

Ibunda Guardiola, Dolors Sala Carrio dikabarkan meninggal di usia 82 tahun, hari ini Senin (6/4/2020).

Kabar mengenai meninggalnya ibunda Guardiola tersebut disampaikan oleh Manchester City melalui akun twitter resminya.

"Manchester City merasa terpukul dengan kabar meninggalnya ibu dari Pep, Dolors Sala Carrio di Manresa, Barcelona setelah tertular virus corona," bunyi pernyataan resmi klub.

Baca juga: Mantan Kiper Timnas Turki, Rustu Recber Positif Corona

"Semua orang yang terkait dengan klub mengirimkan simpati yang paling tulus pada saat yang paling menyedihkan ini pada Pep, keluarga, dan seluruh teman-teman mereka." tambah klub asal Inggris itu.

Hingga hari ini Minggu (6/4/2020), Italia menjadi negara ketiga dengan kasus virus corona terbanyak di dunia. Berada di bawah Amerika Serikat dan Spanyol.

Tecatat sebanyak 119.827 orang positif terinfeksi corona, 19.758 orang kembali negatif.

Italia menjadi negara dengan kasus kematian akibat virus corona terbesar yakni 14.681 orang. [*/try]


Baca berita terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Tegaskan Porprov Sumbar 2025 dan Persiapan PON 2028 Tetap Berjalan
Gubernur Mahyeldi Tegaskan Porprov Sumbar 2025 dan Persiapan PON 2028 Tetap Berjalan
Indonesia Vs Arab Saudi: Duel Seru di Lapangan, Sampah Plastik Jadi 'PR' Kita Semua
Indonesia Vs Arab Saudi: Duel Seru di Lapangan, Sampah Plastik Jadi 'PR' Kita Semua
Kejurda Teqball Perdana di Kota Pariaman Dimulai, Diikuti 8 Daerah se-Sumatera Barat
Kejurda Teqball Perdana di Kota Pariaman Dimulai, Diikuti 8 Daerah se-Sumatera Barat
Bertemu Anak Muda Dharmasraya, Vasko Ruseimy Ungkap Komitmen Pengembangan Olahraga
Bertemu Anak Muda Dharmasraya, Vasko Ruseimy Ungkap Komitmen Pengembangan Olahraga
Mahyeldi Dorong Fordeswita Jangkau Masyarakat hingga ke Nagari-nagari
Mahyeldi Dorong Fordeswita Jangkau Masyarakat hingga ke Nagari-nagari
Resmikan Lapangan Mini Soccer Top Scorer, Vasko: Semoga Bisa Lahirkan Atlet Juara
Resmikan Lapangan Mini Soccer Top Scorer, Vasko: Semoga Bisa Lahirkan Atlet Juara