Hujan dan Angin Kencang Landa Kota Padang, 17 Pohon Tumbang di 7 Kecamatan

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Pohon tumbang menimpa kabel, menghambat akses jalan, menimpa rumah warga hingga menimpa fasilitas umum

Salah satu pohon tumbang yang terjadi di Kota Padang pada Rabu (31/3/2021) akibat hujan deras dan angin kencang. [Foto: Dok. BPBD Kota Padang]

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: 17 pohon dilaporkan tumbang saat hujan disertai angin kencang melanda Kota Padang, Rabu (31/3/2021).

Padang, Padangkita.com – Hujan disertai angin kencang melanda Kota Padang siang ini (31/3/2021). Akibatnya, dari data sementara yang dihimpun Padangkita.com, 16 pohon tumbang di tujuh kecamatan.

Yakni di Pauh, Kuranji, Koto Tangah, Bungus Teluk Kabung, Padang Utara, dan Padang Barat.

“Bahkan juga ada angin puting beliung di kawasan Bungus Teluk Kabung,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik (Kabid KL) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang, Sutan Hendra kepada Padangkita.com, Rabu (31/3/2021).

Sejauh ini belum ada laporan soal korban. Sementara kerugian materil pun secara detail masih didata oleh BPBD.
Menghadapi cuaca yang tidak menentu, BPBD membagi tips aman kepada masyarakat agar tak menjadi korban terdampak pohon tumbang, banjir, longsor atau kejadian lainnya.

“Jika terjadi angin kencang dan hujan dengan intensitas tinggi, sebaiknya menjauh (dari pohon) terlebih dahulu, karena pohon bisa saja tumbang sewaktu-waktu, seperti karena pelapukan,” katanya.

Selain itu, lanjut dia, bagi masyarakat yang melakukan perjalanan, terutama menggunakan roda dua yang melewati kawasan perbukitan, memperhatikan kondisi dinding bukit.

“Jika merasa ragu-ragu sebaiknya menahan diri terlebih dahulu, terlebih ketika hujan deras, rawan akan terjadi pergerakan tanah. Perhatikan juga pohon yang ada di bukit, jangan sampai kejadian di kawasan Sitinjau Lauik yang menewaskan seorang mahasiswa beberapa waktu lalu terjadi lagi,” ingatnya.

Selain itu, BPBD meminta warga untuk tidak segan atau takut melaporkan berbagai macam kejadian yang terjadi di Kota Padang.

Baca juga: Sejumlah Pohon Tumbang di Limapuluh Kota, Timpa Rumah Warga, Kabel Listrik hingga Tutup Akses Jalan

“Kami memiliki sejumlah regu yang disiapkan dan peralatan yang memadai untuk mengeksekusi itu semua, kami siaga 24 jam, karena bencana ini tak mengenal waktu dan tempat,” tuturnya. [pkt]


Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Padang Diterjang Cuaca Ekstrem: Pohon Tumbang, Puting Beliung, dan Longsor Landa Beberapa Wilayah
Padang Diterjang Cuaca Ekstrem: Pohon Tumbang, Puting Beliung, dan Longsor Landa Beberapa Wilayah
Pohon Tumbang Timpa Belasan Rumah TNI di Lapai, Wali Kota dan Danrem Turun Tangan
Pohon Tumbang Timpa Belasan Rumah TNI di Lapai, Wali Kota dan Danrem Turun Tangan
Pohon Beringin 'Roboh' di Depan DENBEKANG Padang, Akses Jalan Terganggu
Pohon Beringin 'Roboh' di Depan DENBEKANG Padang, Akses Jalan Terganggu
Pohon Pulai Raksasa Tumbang Timpa Tiga Rumah di Lubuk Kilangan, Satu Warga Luka-Luka
Pohon Pulai Raksasa Tumbang Timpa Tiga Rumah di Lubuk Kilangan, Satu Warga Luka-Luka
Angin Kencang Landa Padang, Pohon Tumbang Timpa Fasilitas Umum dan Rumah Warga
Angin Kencang Landa Padang, Pohon Tumbang Timpa Fasilitas Umum dan Rumah Warga
Pohon Tumbang di Jalan Samudra Padang Sempat Hambat Akses Kendaraan
Pohon Tumbang di Jalan Samudra Padang Sempat Hambat Akses Kendaraan