Harga Emas Pegadaian Hari Ini Dipatok Rp993.000 per Gram

Harga Emas pegadaian

Ilustrasi Emas. (Foto:Antara-Tirto.id)

Jakarta, Padangkita.com - Harga emas hari ini di Pegadaian, Jumat (24/7/2020) sedikit turun dibandingkan kemarin, Kamis (23/7/2020).

Melansir dari Pegadaian, emas cetakan Antam dengan ukuran 0,5 gram dipatok harga Rp 531.000. Adapun emas cetakan Antam Retro dengan ukuran yang sama dipatok harga Rp 489.000 dan emas cetakan Antam Batik dihargai Rp 590.000.

Sedangkan emas cetakan UBS dengan ukuran yang sama dipatok harga lebih murah dibanding ketiganya yakni Rp 522.000.

Harga emas Antam berbobot 1,0 gram mencapai Rp 993.000. Tak jauh berbeda, emas cetakan Antam Retro diberi harga Rp 980.000 per 1,0 gramnya.Emas cetakan UBS dengan bobot yang sama, dihargai Rp 990.000. Sedangkan harga emas cetakan Antam Batik yang 1,0 gramnya masih sama seperti kemarin yakni seharga Rp 1.137.000.

Emas cetakan Antam dengan bobot 5,0 gram dihargai sebesar Rp 4.905.000. Sedangkan emas cetakan Antam Retro lebih murah dengan harga Rp 4.767.000. Sementara itu, emas cetakan UBS dengan ukuran yang sama diberi harga Rp 4.846.000. Namun sayang, emas cetakan Antam Batik tidak tersedia dalam ukuran 5,0 gram.

Pegadaian menyediakan emas cetakan Antam ukuran terberat yakni 100,0 gram dengan harga Rp 95.741.000. Tersedia juga emas cetakan Antam Retro yang dihargai Rp 94.486.000.

Begitu juga dengan ukuran terberat emas cetakan UBS yang tersedia dalam ukuran 1000,0 gram. Pegadaian mematok harga Rp 933.486.000.

Bagi calon pelanggan Pegadaian yang ingin memiliki tabungan emas, harga beli emas hari ini sebesar Rp 8.820. Sedangkan harga jual sebesar Rp 9.100.

Seluruh pembelian emas dan pembukaan tabungan emas, bisa dilakukan di outlet Pegadaian. [*try]


Harga Emas Hari Ini di Pegadaian, 24 Juli 2020

 

Baca Juga

Andre Rosiade Dukung Erick Thohir Bongkar Kasus Dana Pensiun BUMN
Andre Rosiade Dukung Erick Thohir Bongkar Kasus Dana Pensiun BUMN
Kerja Sama Indonesia - China Dipastikan Semakin Erat  
Kerja Sama Indonesia - China Dipastikan Semakin Erat  
Soal Resesi dan Potensi Ekonomi 2023 Sumbar, Ini Kata Pakar
Soal Resesi dan Potensi Ekonomi 2023 Sumbar, Ini Kata Pakar
Semen Padang Realisasikan Dana TJSL Rp9,17 Miliar Selama Semester I Tahun 2022
Semen Padang Realisasikan Dana TJSL Rp9,17 Miliar Selama Semester I Tahun 2022
Mengenal Modus Social Engineering dalam Kejahatan Keuangan Digital dan Cara Antisipasinya
Mengenal Modus Social Engineering dalam Kejahatan Keuangan Digital dan Cara Antisipasinya
Wow! Mitsubishi Motor Corporation Tambah Investasi Rp10 Triliun di Indonesia
Wow! Mitsubishi Motor Corporation Tambah Investasi Rp10 Triliun di Indonesia