Harapan Gubernur Mahyeldi Kepada BPD HIPMI Sumbar

Harapan Gubernur Mahyeldi Kepada BPD HIPMI Sumbar

Pelantikan BPD HIPMI Sumbar. [Foto: Biro Adpim Setdaprov Sumbar]

Padang, Padangkita.com - Kolaborasi pemerintah dan pengusaha untuk mengapitalisasi semua potensi yang ada bisa menjadi kunci membangkitkan perekonomian bangsa yang terdampak oleh pandemi Covid-19.

"Kolaborasi ini yang kita bangun di Sumbar di antaranya dengan pengusaha muda yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI)," kata Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah saat menghadiri pelantikan BPD HIPMI Sumbar 2021-2024 di Padang, Selasa (26/10/2021).

Menurutnya peran pengusaha sangat vital dalam perekonomian. Semakin banyak pengusaha di daerah semakin tinggi pertumbuhan ekonomi yang pada akhirnya akan mensejahterakan masyarakat.

Karena itulah Pemprov Sumbar terus mengupayakan agar jumlah pengusaha di daerah itu bisa ditingkatkan dengan program 100 ribu enterpreneur yang juga membutuhkan dukungan dari HIPMI.

"Kita berharap HIPMI bisa menyebarkan spirit pada generasi muda untuk menjadi pengusaha," ujar Mahyeldi.

Salah satu peran HIPMI yang sangat dirasakan manfaatnya bagi Sumbar, menurut Manyeldi adalah bantuan dari Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) untuk pengolahan komoditi gambir.

Gambir adalah komoditi unggulan Sumbar, namun, kata Mahyeldi, tidak terkelola dengan baik sehingga nasib petani gambir Sumbar masih belum membaik.

Dengan relasi dan jejaring HIPMI, Sumbar bisa mendapatkan bantuan dari Kementerian Invenstasi/BKPM.

Ketua Umum BPP HIPMI Mardani H Maming mengatakan networking adalah salah satu keunggulan organisasi yang ia pimpin. Saat ini ada empat mentri kabinet yang memiliki “DNA” HIPMI.

"Dengan jaringan yang luas HIPMI menjadi mitra strategis pemerintah daerah untuk mengembangkan dunia usaha di daerah," ujarnya.

Ketua BPD HIPMI Sumbar 2021-2024, Brian Putra Bastara mengatakan pihaknya siap untuk menyebarkan virus enterpreneur pada generasi muda Sumbar dalam mendukung program 100 ribu enterpreneur di daerah ini.

Baca juga: Komentar Doni Oskaria Soal Pengukuhan HIPMI Sumbar yang Dipimpin Brian Putra Bastara

Menurutnya HIPMI Sumbar telah menyiapkan beberapa program strategis untuk menggerakkan perekonomian daerah bersama-sama dengan pemerintah, salah satunya HIPMI masuk sekolah. (*/pkt)

Baca Juga

Pergantian Tahun 2025-2026, Pemprov Sumbar Gelar Zikir, Doa dan Tablig Akbar di Masjid Raya
Pergantian Tahun 2025-2026, Pemprov Sumbar Gelar Zikir, Doa dan Tablig Akbar di Masjid Raya
BGN Serahkan Bantuan Senilai Rp87,5 Juta untuk Korban Bencana di Sumbar
BGN Serahkan Bantuan Senilai Rp87,5 Juta untuk Korban Bencana di Sumbar
1.265 Koperasi Merah Putih di Sumbar Berbadan Hukum, Diminta Teladani Nilai Perjuangan Hatta
1.265 Koperasi Merah Putih di Sumbar Berbadan Hukum, Diminta Teladani Nilai Perjuangan Hatta
Banjir Susulan di Batu Busuak, Gubernur Minta Warga Kembali Mengungsi Demi Keselamatan
Banjir Susulan di Batu Busuak, Gubernur Minta Warga Kembali Mengungsi Demi Keselamatan
Misa Natal Berjalan Aman di Sumbar, Rayakanlah Tahun Baru secara Sederhana dan Penuh Empati
Misa Natal Berjalan Aman di Sumbar, Rayakanlah Tahun Baru secara Sederhana dan Penuh Empati
Mendagri Apresiasi Kinerja Pemprov Sumbar Dalam Penanganan Bencana - Pengelolaan APBD
Mendagri Apresiasi Kinerja Pemprov Sumbar Dalam Penanganan Bencana - Pengelolaan APBD