Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Tim patroli dan siaga di jalan raya sebanyak 6 orang, dilengkapi dengan peralatan medis
Padang, Padangkita.com- Sebagai salah satu garda terdepan dalam proses pencarian dan pertolongan, kali ini Basarnas Padang juga mengambil peran dalam pertolongan pertama terhadap musibah yang terjadi di jalan raya dengan melakukan patroli.
Keberadaan Basarnas di tengah masyarakat sangat dibutuhkan di tengah masyarakat, apalagi saat perayaan hari-hari salah satunya Hari Raya Idulfitri.
Lebaran kali ini, Kantor SAR Padang, memprioritaskan patroli jalan raya di sepanjang jalur objek wisata dan lintas kota dan kabupaten di Sumatra Barat (Sumbar) pada umumnya dan Kota Padang pada khususnya.
"Meskipun kami tidak mendirikan pos pelayanan dan siaga lebaran berdasarkan keputusan dari (Basarnas) pusat, kami tetap mengambil langkah siaga ketika sewaktu-waktu terjadi hal yang tak diinginkan terjadi," kata Kepala Kantor SAR Padang, Asnedi kepada Padangkita.com, Rabu (12/5/2021) pagi.
Patroli di jalan raya yang dilakukan tim SAR sudah dimulai sejak Kamis (6/5/2021) kemarin hingga H+7 lebaran.
Selain itu, Asnedi mengungkapkan, alasan pihaknya melakukan patroli jalan raya, terutama di kawasan objek wisata dan jalan lintas perbatasan agar bisa memberikan tindakan yang cepat dan efektif bagi para korban terdampak musibah.
Tim yang patroli dan siaga di jalan raya ada sebanyak enam orang, dilengkapi dengan peralatan medis.
"Prioritas adalah di jalan lintas dan perbatasan, karena itu dua Pos SAR kami di Kabupaten Limapuluh Kota dan Pasaman juga ikut dikerahkan," ulas Asnedi.
Selain itu, pihaknya juga melakukan patroli di sepanjang pesisir barat pantai Kota Padang, Kabupaten Pesisir Selatan, Kota Pariaman dan sejumlah daerah yang termasuk wilayah kerja Kantor SAR Padang.
Baca juga: 497 WBP Lapas Kelas IIA Padang Terima Remisi Lebaran, Tak Ada yang Langsung Bebas
"Kami siagakan lebih kurang tiga kapal yang siap diterjunkan sewaktu-waktu ketika dibutuhkan dan terjadi bencana di laut," tuturnya. [rna]