'Gerakan 1491' Jadikan Pantai Pariaman makin Berseri

'Gerakan 1491' Jadikan Pantai Pariaman makin Berseri

Sebanyak 1.491 tenaga honorer di lingkungan Pemko Pariaman dikerahkan membersihkan Pantai Pariaman dan sekitarnya. [Foto: Dok. Diskominfo Pariaman]

Pariaman, Padangkita.com - Soal kebersihan Kota Pariaman, Roberia memang selalu nyinyir. Penjabat Wali Kota Pariaman ini tak bisa melihat sampah berserakan yang dibuang sembarangan.

Kali ini, menjelang akhir masa jabatannya sebagai Penjabat Wali Kota Pariaman, Roberia menggerakkan 1.491 tenaga honorer di lingkungan Pemko Pariaman untuk menyisir pantai selama satu jam setiap harinya. Kegiatan bertajuk 'Gerakan 1491' ini berlangsung selama tiga hari, mulai hari selasa (8/10/2024) hingga Kamis (10/10/2024).

Saat menyisir pantai, para honorer tersebut memungut sampah apa saja yang berserakan dan dimasukkan ke dalam kantong plastik yang sudah disediakan oleh Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Kota Pariaman.

"Jadi, sampah yang sudah dipungut tersebut dimasukkan ke dalam kantong plastik yang sudah disediakan oleh dinas terkait. Kemudian, setelah penuh sampah tersebut dikumpulkan di mobil sampah yang juga sudah standby di lokasi kegiatan untuk diangkut ke tempat pembuangan akhir (TPA) sampah," ungkap Roberia.

Roberia menegaskan, bahwa Kota Pariaman adalah kota tujuan wisata, utamanya wisata bahari. Sehingga, jika lokasi wisata kotor, sampah berserakan tentu akan membuat nama Kota Pariaman tidak baik di mata pengunjung.

"Jika lokasi wisata pantai yang ada di Kota Pariaman bersih dari sampah, pastinya wisatawan akan semakin nyaman berada di Kota Pariaman untuk berwisata dengan karib kerabatnya," ujarnya.

Roberia mengapresiasi 'Gerakan 1491' yang sudah dilaksanakan selama tiga hari oleh tenaga honorer Kota Pariaman, sehingga membuat wajah Pantai Pariaman semakin bersih dari sampah, semakin kinclong dan semakin berseri.

"Semoga program gerakan bersih dari sampah ini dapat berlanjut seterusnya oleh pimpinan daerah yang baru. Siapapun yang terpilih nantinya, memimpin Kota Pariaman lebih bersih dan maju ke depannya," ujarnya.

Roberia mengucapkan terima kasih kepada tenaga honorer Kota Pariaman yang sudah rela dan ikhlas datang pukul 06.30 WIB hingga pukul 07.30 WIB untuk melakukan 'Gerakan 1491'.

Baca juga: Puluhan Ribu Pengunjung Padati Pantai Pariaman, Pemko Kumpulkan PAD Rp215 Juta lebih

Melalui pesan WhatsApp, Roberia mengatakan bahwa untuk hari Jumat (11/10/2024) gerakan bersih dari sampah tersebut akan dilanjutkan oleh ASN di lingkungan Pemko Pariaman.

[*/pkt]

Baca Juga

Tembus Pasar Internasional, Perusahaan Lokal Pariaman Ekspor 140 Ton Pinang ke Indiia
Tembus Pasar Internasional, Perusahaan Lokal Pariaman Ekspor 140 Ton Pinang ke Indiia
Piala Soeratin U-17 Sumbar 2024, Persikopa Pariaman Cukur Arasko FC 4-0 Tanpa Balas
Piala Soeratin U-17 Sumbar 2024, Persikopa Pariaman Cukur Arasko FC 4-0 Tanpa Balas
Pj Wako Pariaman Roberia Fasilitasi Peserta Seleksi PPPK Belajar Komputer dan Simulasi CAT
Pj Wako Pariaman Roberia Fasilitasi Peserta Seleksi PPPK Belajar Komputer dan Simulasi CAT
Piala Soeratin U-17 Sumbar di Pariaman Dimulai, Diharapkan Muncul Bintang Baru Sepak Bola
Piala Soeratin U-17 Sumbar di Pariaman Dimulai, Diharapkan Muncul Bintang Baru Sepak Bola
Piala Soeratin U-17 di Pariaman 18 November hingga 5 Desember, 14 Klub Siap Bertanding
Piala Soeratin U-17 di Pariaman 18 November hingga 5 Desember, 14 Klub Siap Bertanding
Kejurda Teqball Perdana di Kota Pariaman Dimulai, Diikuti 8 Daerah se-Sumatera Barat
Kejurda Teqball Perdana di Kota Pariaman Dimulai, Diikuti 8 Daerah se-Sumatera Barat