Genius Umar Serahkan Bansos BPNT dan PKH untuk 2 Kecamatan, Nilainya Rp1,5 Miliar

Genius Umar Serahkan Bansos BPNT dan PKH untuk 2 Kecamatan, Nilainya Rp1,5 Miliar

Wali Kota Pariaman Genius Umar bersama penerima bansos BPNT dan PKH. [Foto: Diskominfo Pariaman]

Pariaman, Padangkita.com - Wali Kota Pariaman Genius Umar menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) Program Sembako Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), dan Program Keluarga Harapan (PKH) tahap I tahun 2023 di Balairung Rumah Dinas Wali Kota Pariaman, Sabtu (11/3/2023).

Pada penyerahan bantuan itu, Wako Genius didampinggi oleh Kepala Dinas Sosial Kota Pariaman Muhammad Roem, Ketua TP-PKK Kota Pariaman Ny. Lucyanel Genius dan Executif Manager PT. Pos Indonesia Dody Kurniawan.

Dalam sambutannya, Wako Genius Umar menyampaikan bahwa bantuan ini berasal dari pemerintah pusat yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kota Pariaman yang terdaftarr dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos melalui PT. Pos Indonesia.

“Di hari kedua, sebanyak 1.477 KPM menerima Bansos Sembako dan PKH yang tersebar di dua kecamatan, yakni Kecamatan Pariaman Timur dan Kecamatan Pariaman Selatan dengan total uang sebanyak Rp1.522.200.000,” ujarnya.

Lebih lanjut, Genius menyebutkan bahwa untuk Bansos Sembako diberikan berupa uang tunai untuk tiga bulan, yakni Januari, Februari dan Maret sekaligus sebesar Rp600.000.

“Sementara untuk penerima KPM Bansos PKH , nominalnya bervariasi, tergantung kategori dari penerimanya,” ulasnya.

Ia mengimbau penerima agar mempergunakan uang yang diterima tersebut dengan sebaik-baiknya.

Baca juga: Total 2.263 Keluarga Miskin di Pariaman Terima Bantuan PKH, Ini Wilayah Sebarannya 

“Kami berharap uang yang diterima ini dipergunakan dengan sebaik mungkin, membeli kebutuhan pokok dan keperluan rumah tangga sehari-hari,” kata Genius Umar. [*/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Jefri Warga Kota Pariaman Berjalan Kaki ke Makkah untuk Umrah dan Bertemu Raja Salman
Jefri Warga Kota Pariaman Berjalan Kaki ke Makkah untuk Umrah dan Bertemu Raja Salman
Sambut Perantau IKNAMAS, Yota Balad Ajak Berwisata Menikmati Pariaman Barayo 2025
Sambut Perantau IKNAMAS, Yota Balad Ajak Berwisata Menikmati Pariaman Barayo 2025
Wali Kota Yota Balad Semangati Petugas Pos Pengamanan Pariaman Barayo 2025
Wali Kota Yota Balad Semangati Petugas Pos Pengamanan Pariaman Barayo 2025
Pariaman Barayo 2025 Dimulai, Ini 11 Objek Wisata Andalan Kota Pariaman yang Bisa Dikunjungi
Pariaman Barayo 2025 Dimulai, Ini 11 Objek Wisata Andalan Kota Pariaman yang Bisa Dikunjungi
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal