Genius Umar Berharap Pengurus PMII Kota Pariaman Jadi Tokoh Nasional

Genius Umar Berharap Pengurus PMII Kota Pariaman Jadi Tokoh Nasional

Wali Kota Pariaman Genius Umar saat menghadiri acara “Pelantikan dan Diskusi Panel Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Pariaman”. [Foto: Ist]

Pariaman, Padangkita.com - Wali Kota Pariaman, Genius Umar berharap agar pengurus PMII dari Kota Pariaman bisa menjadi tokoh besar, baik di tingkat daerah maupun nasional.

Harapan tersebut dia sampaikan saat menghadiri Pelantikan dan Diskusi Panel Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Pariaman, didampingi oleh Asisten I Yaminu Rizal, dan Kepala DPMDes Kota Pariaman.

Acara yang mengusung tema “Transformasi Gerakan Merawat Peradaban PMII di Ranah Minang Sumatera Barat” berlangsung di Balairung Rumah Dinas Walikota Pariaman, Senin (25/7/2022).

Dalam sambutannya Genius meminta para kader PMII Kota Pariaman semangat, karena jaringan PMII di seluruh Indonesia ini memiliki tokoh-tokoh nasional yang cukup diperhitungkan sebut saja M. Iqbal Assegaf, Nusron Wahid, Aminuddin Ma’ruf, Imam Nahrawi, Muhaimin Iskandar, Yaqut Cholil Qoumas, Bu Anggia Ermarini, Bu Ida Fauziyah dan masih banyak mantan pengurus PMII lainnya.

“Pemerintah Kota Pariaman membangun secara bersama-sama dengan masyarakat, akan tetapi pilar suksesnya suatu pembangunan itu adalah para pemuda, dan nantinya yang akan menjadi salah satu pilar utamanya adalah PMII,” jelas Genius Umar.

Genius juga menyampaikan rasa terimakasih, kepada PMII yang telah memberikan berbagai macam edukatif, dukungan, dan kontribusi untuk pembangunan Kota Pariaman ini secara bersama-sama, sehingga bisa tercipta rasa solidaritas yang tinggi pada jiwa masing-masing pemuda khususnya PMII.

Baca Juga: Investor asal Italia akan Bangun Hotel – Restoran dan Kelola Pulau Tangah di Pariaman

PMII Kota Pariaman masa bakti 2022-2023 ini, dilantik oleh Bendahara Umum PB (Pengurus Besar) PMII, Panji Sukma Nugraha. Terpilih sebagai Ketua Umum PC PPMII Kota Pariaman, Afrinaldi, Sekretaris Umum, Zaqi Mubaroq, dan Bendahara Umum, Irfan Meldianto. [*/isr]

Baca Juga

Jefri Warga Kota Pariaman Berjalan Kaki ke Makkah untuk Umrah dan Bertemu Raja Salman
Jefri Warga Kota Pariaman Berjalan Kaki ke Makkah untuk Umrah dan Bertemu Raja Salman
Sambut Perantau IKNAMAS, Yota Balad Ajak Berwisata Menikmati Pariaman Barayo 2025
Sambut Perantau IKNAMAS, Yota Balad Ajak Berwisata Menikmati Pariaman Barayo 2025
Wali Kota Yota Balad Semangati Petugas Pos Pengamanan Pariaman Barayo 2025
Wali Kota Yota Balad Semangati Petugas Pos Pengamanan Pariaman Barayo 2025
Pariaman Barayo 2025 Dimulai, Ini 11 Objek Wisata Andalan Kota Pariaman yang Bisa Dikunjungi
Pariaman Barayo 2025 Dimulai, Ini 11 Objek Wisata Andalan Kota Pariaman yang Bisa Dikunjungi
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal