Padangkita.com – Gempa bumi dengan Magnitudo (M) 6,8 mengguncang Provinsi Bengkulu dan dan sekitarnya, Rabu (18/8/2020) sekitar pukul 05.23 WIB.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat episenter gempa berada pada koordinat 4.50 Lintang Selatan (LS) dan 100.91 Bujur Timur (BT).
“Gempa berlokasi di darat pada jarak 169 kilometer arah Barat Daya Bengkulu pada kedalaman 10 kilometer,” tulis BMKG.
Gempa susulan kembali terjadi pada pukul 05.29 WIB dengan kekuatan 6,8 SR setelah 3 menit terjadi gempa pertama. Gempa juga terasa di seluruh kabupaten di Provinsi Bengkulu hingga Pagaralam Sumatera Selatan. Gempa juga dirasakan hingga ke Kota Padang.
Baca juga: Sembilan Gempa Bumi Terjadi di Sumbar Sepekan Terakhir
BMKG menyatakan gempa tidak menimbulkan tsunami. Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut.
Baca juga: Gempa M 5,2 Guncang Pessel, Getarannya Terasa Hingga Bukittinggi
Masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. [abe]