Gempa Kembali Guncang Mentawai, Kali Ini M 6,4

Bukittinggi, Padangkita.com - Gempa bumi dengan kekuatan atau magnitudo 3,0 terjadi di Bukittinggi, Sumatra Barat (Sumbar).

Ilustrasi. [Foto: Ist]

Pulau Punjung, Padangkita.com - Gempa kembali mengguncang Kabupaten Kepulauan Mentawai, Senin (29/8/2022) pukul 10:29:14 WIB.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat, gempa tersebut bermagnitudo 6,4.

Pusat gempa berada pada koordinat 0,99 Lintang Selatan dan 98,53 Bujur Timur.

"Pusat gempa berada di laut 116 kilometer barat laut Kepulauan Mentawai," tulis BMKG dilihat Padangkita.com di situs resminya.

Kedalaman gempa 10 kilometer. Gempa dirasakan di Siberut dengan skala V-VI MMI, Tua Pejat dan Painan III-IV MMI.

Lalu, Padang III MMI, Padang Panjang, Bukittinggi, Kabupaten Solok, dan Solok Seletan II-III MMI.

"Saran BMKG, hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG.

Baca Juga: Gempa Tektonik M 5,9 Guncang Mentawai, Ini Penjelasan BMKG

Sebelumnya, gempa juga mengguncang Mentawai dengan kekuatan 5,9 pada pukul 05:34:35 WIB, dan gempa bermagnitudo 5,2 pada pukul 00:04:41 WIB tadi. [fru]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Padang dan Mentawai Perkuat Sinergi, Kolaborasi Tingkatkan Potensi Kedua Daerah
Padang dan Mentawai Perkuat Sinergi, Kolaborasi Tingkatkan Potensi Kedua Daerah
Alat Peringatan Dini Galodo Berbasis Komunitas di Sumbar Dipasang Tahun Ini, Begini Cara Kerjanya
Alat Peringatan Dini Galodo Berbasis Komunitas di Sumbar Dipasang Tahun Ini, Begini Cara Kerjanya
Usai Bertemu Kepala BMKG, Mahyeldi Imbau Masyarakat Jauhi Zona Merah Banjir-Longsor
Usai Bertemu Kepala BMKG, Mahyeldi Imbau Masyarakat Jauhi Zona Merah Banjir-Longsor
Anomali Cuaca, Ketua DPD RI Minta Pemda Koordinasi Mitigasi dengan BRIN dan BMKG
Anomali Cuaca, Ketua DPD RI Minta Pemda Koordinasi Mitigasi dengan BRIN dan BMKG
Gempa Pagi Hari Kejutkan Warga Sumbar, Ternyata Selama Januari 2024 Terjadi 87 Kali
Gempa Pagi Hari Kejutkan Warga Sumbar, Ternyata Selama Januari 2024 Terjadi 87 Kali
Tren Gempa Bumi di Indonesia terus Meningkat, Mitigasi harus Diperkuat
Tren Gempa Bumi di Indonesia terus Meningkat, Mitigasi harus Diperkuat