Padang, Padangkita.com - Tim Semen Padang FC memulai perjuangan di Liga 2 musim 2023 dengan meyakinkan.
Dari dua laga yang telah dijalani yakni menjamu PSDS Deli Serdang dan bertandang ke PSPS Riau, semuanya diraih dengan kemenangan.
Dengan hasil tersebut, anak asuh Delfiadri saat ini berhasil berada memimpin grup A dengan perolehan 6 poin dari 2 laga hingga pekan ke 3.
Berkat pencapaian tersebut dua pemain Semen Padang FC, diganjar penghargaan Player Of the match (POTM) oleh tim pelatih Kabau Sirah.
Kedua pemain tersebut adalah Kenneth Ikechukwu Ngwoke, yang merupakan striker asing klub dan Octavian Chaniago, pemain muda yang berposisi gelandang.
Striker asal nigeria Kenneth Ikechukwu Ngwoke di meraih POTM pada laga pembuka menjamu PSDS Deli Serdang, dimana sang pemain berhasil mencetak 2 gol.
Sementara Octavian Chaniago berhak terpilih sebagi POTM pada laga menghadapi PSPS Riau, dimana sang pemain tampil apik pada laga tersebut.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh pelatih kepala Delfiadri di sela-sela latihan klub jelang keberangkatan ke Palembang.
Baca Juga: Mengenal Vivi Asrizal, Pemain Kunci dari Performa Bagus Semen Padang FC
Untuk diketahui, selanjutnya tim kebanggaan masyarakat Sumatra Barat tersebut akan menghadapi Sriwijaya FC dalam lanjutan Liga 2 pekan ke 4 di Stadion Jaka Baring, Palembang, Minggu (1/10/2023). [hdp]
Baca berita Semen Padang FC terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.