Damkar Padang Bekali Petugas Satpol PP Kemampuan Pemadaman Api

Damkar Padang Bekali Petugas Satpol PP Kemampuan Pemadaman Api

Petugas Satpol PP Padang berlatih memadamkan api. [Foto : Dok Satpol PP]

Padang, Padangkita.com - Sejumlah personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang mendapat pembekalan kemampuan pencegahan kebakaran di Mako Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang, Senin (21/11/22).

Kegiatan Sosialisasi Dan Pelatihan Teknis Pencengahan Dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran ini diikuti sebanyak 20 orang anggota Bidang Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas).

Plh. Kepala Satpol PP Padang, Andree Algamar menjelaskan pentingnya pelatihan peningkatan kapasitas pencegahan kebakaran ini bagi anggotanya.

“Sesuai tupoksi Satlinmas ini bukan hanya menjaga keamanan dan ketertiban saja, namun juga garda terdepannya Pemko Padang dalam menangani bencana bersama masyarakat di Kota Padang,” ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, pelatihan ini sebagai bekal kesiapan masyarakat dalam antisipasi dan menanggulangi kebakaran lebih awal.

"Kita harapkan dengan pelatihan ini, Anggota Linmas berperan aktif apabila terjadi kebakaran bersama masyarakat nantinya," pungkasnya.

Sementara itu, Kadis Damkar Padang Budi Payan mengatakan, selain aksi pelatihan pemadaman api, Satlinmas juga melakukan praktek langsung cara mengevakuasi ular liar, aksi pelatihan penanganan kebakaran tabung gas dan pengenalan alat-alat pemadam kebakaran.

“Jadi, kali ini kami berikan pelatihan penanganan bahaya kebakaran skala kecil seperti kebakaran tabung gas yang sering terjadi di masyarakat, mudah-mudahan dengan pelatihan ini nantinya juga dapat memberikan pemahaman kepada warga di lingkungan tempat tinggal mereka,” terangnya.

Baca Juga : Belajar Mengenal Api Sejak Dini, Sejumlah Anak TK di Solok Latihan dengan Damkar 

Ia berharap, kendatipun waktu (pelatihan) terbatas, namun Satlinmas Satpol PP Padang mampu untuk meminimalisir bencana kebakaran dan bisa berkalaborasi nantinya dilapangan. [hdp]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Satpol PP Padang Sita Belasan Botol Miras dalam Razia Kafe Karaoke
Satpol PP Padang Sita Belasan Botol Miras dalam Razia Kafe Karaoke
Keluyuran Dini Hari di Batang Arau, Lima Remaja Putri dan Miras Diamankan Satpol PP Padang
Keluyuran Dini Hari di Batang Arau, Lima Remaja Putri dan Miras Diamankan Satpol PP Padang
Kebakaran Hebat Landa Kuranji, Satu Rumah Ludes dan Kerugian Capai Rp450 Juta
Kebakaran Hebat Landa Kuranji, Satu Rumah Ludes dan Kerugian Capai Rp450 Juta
ODGJ Resahkan Warga, Lempar Batu dan Kayu di Jalan Prof. Dr. Hamka Padang
ODGJ Resahkan Warga, Lempar Batu dan Kayu di Jalan Prof. Dr. Hamka Padang
Pj Wali Kota Padang Instruksikan Damkar Siaga Penuh Hadapi Potensi Kebakaran dan Bencana Saat Nataru
Pj Wali Kota Padang Instruksikan Damkar Siaga Penuh Hadapi Potensi Kebakaran dan Bencana Saat Nataru
Bawa Sajam, Pengamen Diamankan Satpol PP di Lampu Merah Padang
Bawa Sajam, Pengamen Diamankan Satpol PP di Lampu Merah Padang