Dalam Wisuda Santri Tahfiz, Bupati Pasbar Hamsuardi Ungkap Akan Dirikan Rumah Tahfiz dengan 20 Guru Pembimbing

Berita Pasaman Barat hari ini dan berita Sumbar hari ini: Generasi Al-Quran merupakan generasi yang akan menyelamatkan diri dan orang sekitar di akhirat kelak

Bupati Pasbar, H.Hamsuardi Saat Memberikan Sambutan Acara Wisuda Tahfiz SD IT Cahaya Mekkah. (Foto: Ist)

Berita Pasaman Barat hari ini dan berita Sumbar hari ini: Generasi Al-Quran merupakan generasi yang akan menyelamatkan diri dan orang sekitar di akhirat kelak

Simpang Empat, Padangkita.com - Sebanyak 401 santri dan santriwati Sekolah Dasar Islam Terpadu (SD IT) Cahaya Mekkah mengikuti wisuda tahfiz atau khatam Al-Quran, Sabtu (20/3/2021) di Balairung Tuah Basamo Rumah Dinas Bupati Pasaman Barat (Pasbar).

Hadir pada kesempatan itu, Bupati Pasbar Hamsuardi, Anggota DPRD Provinsi Sumbar Yunisra Syahiran, Ketua DPRD Pasbar Parizal Hafni, Sekda Pasbar Yudesri, Asisten I Setdakab Pasbar Setia Bakti dan lainnya.

Dalam sambutannya, Hamsuardi mengatakan generasi Al-Quran merupakan generasi yang akan menyelamatkan diri dan orang sekitar di akhirat kelak. Hafiz Al-Quran bisa membawa keberkahan bagi kedua orang tua serta pendidiknya.

"Hari kita hari ini saya sangat berbahagia bisa hadir di sini. Karena lewat Al-Quran inilah nantinya akan menyelamatkan kita. Seorang penghafal Al-Quran 30 juz bisa membawa 10 keluarganya masuk surga. Siapa yang tidak senang jika anaknya bisa menghafal Al-Quran," ungkapnya.

Ia berharap anak-anak yang diwisuda bisa mencapai hafalan 30 juz. Tentu, kata dia, tidak bisa terlepas dari kegigihan para orang tua untuk mengingatkan anak-anak, agar rutin membaca Al-Quran setiap hari.

"Program tahfiz ini merupakan salah satu visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Pasbar saat ini. Ke depan, kita berencana akan membangun sebuah rumah tahfiz yang langsung di bawah naungan Pemerintah Daerah dan nantinya akan kita datangkan 20 orang guru hafiz Quran sebagai pembimbingnya," jelas Hamsuardi.

Ia berharap hal itu dapat terwujud dengan dukungan semua pihak. Tujuannya adalah untuk ladang amal di akhirat kelak.

"Semoga ini merupakan cita-cita kita semua. Karena ini bukan saja menjadi amal dunia, tetapi menjadi ladang amal di akhirat kelak," imbuhnya.

Sementara itu, Kepala SD IT Cahaya Mekah, Satria menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Pasbar dan pihak lainnya karena telah meluangkan waktu untuk menyaksikan prestasi generasi bangsa tersebut. Kehadiran orang nomor satu di Pasbar dan jajaran lainnya menambah semangat peserta didik.

"Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Bupati Pasbar Hamsuardi atas program yang dicanangkan. Kemudian perlu kami sampaikan bahwa saat ini anak-anak kami penghafal Al-Quran berjumlah 410 orang. Salah satu program kami adalah setiap guru wajib menyetor hafalan setiap minggu," paparnya.

Hal itu menurut Satria tentu tidak terlepas dari peran serta Dinas Pendidikan yang selalu memberikan dukungan terhadap seluruh program yang dilaksanakan.

Baca juga: Berbelok Mendadak, Sepeda Motor Ditabrak Ambulans di Kinali Pasaman Barat, 2 Tewas

"Kami berharap agar kiranya apa yang tadinya telah menjadi program dari bapak Bupati dan Wakil Bupati bisa terlaksana dengan baik. Karena itu merupakan program yang manfaatnya bisa dirasakan hingga ke akhirat kelak," pungkasnya. [rom/pkt]

Baca berita Pasaman Barat hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman