Cara dan Kelengkapan untuk Mendapatkan Layanan Cek Kesehatan Gratis di Pariaman

Cara dan Kelengkapan untuk Mendapatkan Layanan Cek Kesehatan Gratis di Pariaman

Panduan untuk mendapatkan layanan Cek Kesehatan Gratis (CKG) di Kota Pariaman. [Foto: Dok. Diskominfo Pariaman]

Pariaman, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan layanan Cek Kesehatan Gratis (CKG) yang telah disediakan oleh pemerintah melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Program CKG bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kesehatan dengan pemeriksaan yang mudah diakses dan tanpa biaya.

Layanan yang disediakan lewat program CKG diperuntukkan bagi semua masyarakat yang berulang tahun. Pemeriksaan dapat dilakukan sejak hari ulang tahun hingga H+30. Bagi warga yang lahir pada bulan Januari hingga Maret 2025, layanan ini bisa dimanfaatkan hingga 30 April 2025.

Masyarakat Kota Pariaman bisa mendaftar dengan tiga cara. Pertama, lewat Aplikasi SATUSEHAT Mobile. Caranya: unduh aplikasi di Android/iOS, lalu daftar menggunakan Identitas Kependudukan Digital (IKD) atau secara manual. Selanjutnya, pilih lokasi puskesmas dan tanggal pemeriksaan, dan dapatkan tiket pendaftaran serta siapkan dokumen yang diperlukan.

Kedua, dengan cara lewat WhatsApp Chatbot Kemenkes RI (0812-7887-8812). Caranya, ketik “KADO” di WhatsApp, klik tautan pendaftaran dan isi formulir yang tersedia, pilih fasilitas kesehatan dan jadwal pemeriksaan. Tiket pendaftaran akan dikirimkan secara otomatis. Pendaftaran di Puskesmas melalui ASIK Website.

Untuk masyarakat yang tidak memiliki NIK atau kesulitan mendaftar secara mandiri akan dibantu oleh petugas kesehatan di fasilitas kesehatan terdekat. Hal yang perlu disiapkan sebelum datang ke Puskesmas adalah mengisi kuesioner skrining mandiri melalui aplikasi SATUSEHAT Mobile.

Kemudian, membawa KTP/Kartu Identitas Anak/KK. Bagi lansia, disarankan untuk didampingi oleh keluarga. Berpuasa selama 8-10 jam sebelum pemeriksaan (boleh minum air putih).

Adapun manfaat yang akan didapatkan lewat program CKG adalah, masyarakat akan mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan secara lengkap sesuai dengan usia dan kondisi kesehatan. Hasil pemeriksaan akan tersedia dalam bentuk Rapor Kesehatan yang dapat diakses melalui aplikasi SATUSEHAT Mobile.

Baca juga: Program Cek Kesehatan Gratis Resmi Dimulai di Pariaman, Masyarakat agar Datangi Puskesmas

"Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat Kota Pariaman semakin peduli terhadap kesehatan dan rutin melakukan pemeriksaan guna mencegah penyakit sejak dini. Untuk informasi lebih lanjut, warga dapat menghubungi puskesmas terdekat atau mengakses layanan SATUSEHAT Mobile," demikian diumumkan Pemko Pariaman lewat situs resminya, Selasa (18/2/2025).

[*/pkt]

Baca Juga

Jefri Warga Kota Pariaman Berjalan Kaki ke Makkah untuk Umrah dan Bertemu Raja Salman
Jefri Warga Kota Pariaman Berjalan Kaki ke Makkah untuk Umrah dan Bertemu Raja Salman
Sambut Perantau IKNAMAS, Yota Balad Ajak Berwisata Menikmati Pariaman Barayo 2025
Sambut Perantau IKNAMAS, Yota Balad Ajak Berwisata Menikmati Pariaman Barayo 2025
Wali Kota Yota Balad Semangati Petugas Pos Pengamanan Pariaman Barayo 2025
Wali Kota Yota Balad Semangati Petugas Pos Pengamanan Pariaman Barayo 2025
Pariaman Barayo 2025 Dimulai, Ini 11 Objek Wisata Andalan Kota Pariaman yang Bisa Dikunjungi
Pariaman Barayo 2025 Dimulai, Ini 11 Objek Wisata Andalan Kota Pariaman yang Bisa Dikunjungi
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal