BPS Siap Bantu Pesisir Selatan Wujudkan Satu Data

Painan, Padangkita.com - BPS menyatakan siap untuk membantu Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) dalam mewujdukan program satu data.

Ilustrasi. [Foto: Ist]

Painan, Padangkita.com - Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan siap untuk membantu Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) dalam mewujdukan program satu data.

Kepala BPS Pessel, Yudi Yos Elvin mengatakan, bahwa BPS siap memberikan pendampingan dan pembinaan dalam mewujudkan satu data di Pessel.

"Sebagai pembina data statistik, dan berdasarkan Peraturan Presiden Nomor: 39 tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia (SDI), BPS siap memberikan pendampingan dan pembinaan terhadap OPD dan desa/nagari di Pessel untuk wujudkan program Satu Data," ujar Yudi dikutip dari situs resmi milik Pemkab Pessel, Jumat (24/12/2021).

Jadi, kata Yudi, dalam mewujudkan Satu Data itu, maka BPS akan berperan sebagai pembina, Bappedalitbang sebagai koordinator dan Dinas Komunikasi dan Informatika sebagai wali data.

"Pada 28 Desember ini, kita juga sudah agendakan penandatangan pernyataan komitmen bersama Satu Data Pesisir Selatan dan Focus Group Discussion (FGD)," ungkapnya.

Baca juga: BKN Luncurkan Sistem Informasi dan Satu Data PNS SIASN

Diketahui, program satu data akan menghimpun seluruh data sektoral dari seluruh OPD dan nagari yang ada di Pesisir Selatan. [*/pkt]

Baca Juga

Penduduk Miskin di Pessel Meningkat Jadi 37 Ribu, BPS Jelaskan Penyebabnya
Penduduk Miskin di Pessel Meningkat Jadi 37 Ribu, BPS Jelaskan Penyebabnya
DPD RI Kolaborasi dengan Insan Media Percepat Pembangunan Daerah
DPD RI Kolaborasi dengan Insan Media Percepat Pembangunan Daerah
Konser Sumbar 1 Gercep Mahyeldi-Vasko di Padang Dihadiri Puluhan Ribu Penonton
Konser Sumbar 1 Gercep Mahyeldi-Vasko di Padang Dihadiri Puluhan Ribu Penonton
Punya Aset hampir Rp1.000 Triliun, BPD Siap Biayai Proyek Strategis Nasional di Daerah
Punya Aset hampir Rp1.000 Triliun, BPD Siap Biayai Proyek Strategis Nasional di Daerah
Pemprov Sumbar - Kadin Kolaborasi Kembangkan Potensi Sektor Pertanian dan EBT
Pemprov Sumbar - Kadin Kolaborasi Kembangkan Potensi Sektor Pertanian dan EBT
Kapolri Turun Tangan, Kasus Penembakan di Solok Selatan Diusut Mendalam
Kapolri Turun Tangan, Kasus Penembakan di Solok Selatan Diusut Mendalam