Bandung, Padangkita.com – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengingatkan anak asuhnya untuk tidak meremehkan Semen Padang FC dalam pertandingan pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/2025 yang akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (1/11/2023).
Meski berada di dasar klasemen dan baru saja menelan kekalahan telak, Hodak menilai Semen Padang justru akan menjadi lawan yang berbahaya.
"Semen Padang bermain tidak terlalu buruk. Sekarang sebenarnya adalah pertandingan yang paling bahaya dan saya lebih takut kepada mereka daripada Kediri (Persik)," tegas Hodak, Rabu (30/10/2024).
Hodak memiliki alasan kuat di balik kekhawatirannya tersebut. Pertama, Semen Padang memiliki waktu istirahat yang lebih panjang dibandingkan Persib setelah pertandingan sebelumnya. Hal ini memungkinkan Semen Padang untuk memulihkan kondisi fisik dan taktik mereka dengan lebih baik.
"Mereka memiliki hari libur ekstra. Mereka akan datang dengan kondisi bugar dan pasti akan habis-hahabisan karena ingin membuktikan bahwa kemarin hanya satu laga yang buruk," ujar Hodak.
Posisi Semen Padang di dasar klasemen dan hasil pertandingan sebelumnya yang kurang memuaskan justru membuat mereka menjadi lawan yang lebih berbahaya. Tim tamu diyakini akan tampil dengan motivasi ekstra untuk bangkit dari keterpurukan dan meraih poin penuh di kandang Persib.
"Jadi saya pikir sekali lagi kami akan menghadapi laga yang sulit," tambah Hodak.
Dengan mempertimbangkan faktor-faktor di atas, Persib harus tetap waspada dan tidak meremehkan lawan. Hodak meminta anak asuhnya untuk bermain dengan konsentrasi penuh sejak menit pertama hingga peluit panjang berbunyi.
"Kami harus fokus sepanjang pertandingan. Semen Padang pasti akan memberikan perlawanan yang sengit," tegas Hodak.
Baca Juga: Semen Padang FC Babak Belur di Kandang Sendiri, Dibantai Dewa United 8-1
Pertandingan antara Persib Bandung dan Semen Padang FC dipastikan akan berjalan menarik dan penuh tantangan. Kedua tim sama-sama memiliki motivasi yang tinggi untuk meraih kemenangan. [*/hdp]