BNPB Catat 2.925 Bencana Alam Terjadi di Indonesia Sepanjang 2020

Padangkita.com, Berita terkini: Tak Ada Hujan, Daerah Mudiak Lawe Solsel Tiba-tiba Dihantam Banjir Bandang

Banjir Bandang di Solsel (Foto: Ist)

Jakarta, Padangkita.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat sebanyak 2.925 bencana alam terjadi di Indonesia sepanjang tahun 2020, tercatat sejak tanggal 1 Januari hingga 29 Desember 2020.

Kepala BNPB Doni Monardo dalam webinar Kaleidoskop Kebencanaan 2020 yang disiarkan di Youtube BNPB, Selasa (29/12/2020 kemarin mengatakan, bencana yang terjadi tersebut didominasi oleh bencana alam hidrometeorologi.

Bencana tersebut seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor, puting beliung, kekeringan, hingga kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Doni menjelaskan, sepanjang tahun ini, bencana banjir tercatat sebanyak 1.065 kejadian. Kemudian, bencana yang disebabkan oleh angin puting beliung telah terjadi sebanyak 873 dan tanah longsor 572 kejadian.

Selanjutnya, bencana karhutla sebanyak 326 kejadian, gelombang pasang dan abrasi 36 kejadian. Serta bencana keringan terjadi sebanyak 29 kejadian.

Baca juga: Keamanan dan Kualitas Vaksin Terjaga, Distribusi Vaksin Pakai Sistem Digitalisasi

Sementara itu, untuk bencana geologi dan vulkanologi, lanjut Doni, sebanyak 16 gempa bumi mengguncang Indonesia sepanjang tahun 2020. Sementara erupsi gunung api 7 kali/kejadian.

Lebih lanjut, Doni memaparkan dampak dari total kejadian tersebut. Sebanyak 370 jiwa yang menjadi korban meninggal dunia dampak bencana alam tersebut. Sementara 39 orang hilang dan 536 jiwa luka-luka.

"Dampak korban meninggal mencapai 370 jiwa. Hilang 39 orang, luka-luka 536 orang," papar Doni. [*/try]


Baca berita terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Wako Yota Balad Usul Pembangunan Shelter di Kota Pariaman, BNPB Mendukung Penuh
Wako Yota Balad Usul Pembangunan Shelter di Kota Pariaman, BNPB Mendukung Penuh
Kampus dan RS Unand Direkomendasikan Lokasi Utama Evakuasi Akhir jika Terjadi Tsunami
Kampus dan RS Unand Direkomendasikan Lokasi Utama Evakuasi Akhir jika Terjadi Tsunami
BNPB Ingatkan Potensi Megathrust, Pemko Padang Gelar Apel Kesiapsiagaan Bencana 2025
BNPB Ingatkan Potensi Megathrust, Pemko Padang Gelar Apel Kesiapsiagaan Bencana 2025
Tindak Lanjut MoU, UNAND-BNPB-Australia Perkuat Kesiapan Gempa Megathrust
Tindak Lanjut MoU, UNAND-BNPB-Australia Perkuat Kesiapan Gempa Megathrust
Sumbar Maksimalkan Agenda Kunjungan Kepala BNPB
Sumbar Maksimalkan Agenda Kunjungan Kepala BNPB
Audy Usul Fakultas Ilmu Kebencanaan di Unand dan Muatan Lokal di Sekolah, BNPB Mendukung
Audy Usul Fakultas Ilmu Kebencanaan di Unand dan Muatan Lokal di Sekolah, BNPB Mendukung