Batang Lembang Meluap, Kota Solok Direndam Banjir

Berita Solok Terbaru. Solok Banjir. Batang Lembang Meluap, Kota Solok Banjir Direndam Banjir. Kota Solok Sumbar Banjir. Baca Padangkita.com

Beberapa wilayah di Kota Solok direndam banjir, Selasa (18/02/2020). (Foto: Pk-03)

Solok, Padangkita.com - Beberapa wilayah di Kota Solok direndam banjir, Selasa (18/02/2020). Curah hujan yang tinggi sejak Senin (07/02/2029) di wilayah Solok menyebabkan meluapnya sungai Batang Lembang melintasi Kota Solok dan Kabupaten Solok.

Pantauan Padangkita.com, sebagaian besar rumah yang di lintasi sungai Batang Lembang terendam air. Tidak hanya rumah, diperkirakan puluhan hektar sawah yang baru ditanami benih juga terendam banjir.

Akibat banjir, beberapa perkantoran di wilayah kota solok juga terendam.

Termasuk beberapa sekolah, sehingga sebagian siswa yang telah tiba di sekolah memilih untuk pulang ke rumah masing-masing.

Sementara itu, satu orang tewas dan puluhan rumah rusak dihantam longsor di sejumlah titik yang ada di Kabupaten Solok, Selasa (18/02/2020).

Baca juga: 1 Orang Tewas dan Puluhan Rumah Rusak Dihantam Longsor di Solok

Kepala pelaksana (Kalaksa) BPBD Kabupaten Solok, Armen AP mengatakan korban tewas akibat longsor yakni Hendri (38) warga Jorong Balai Okok, Nagari Taruang-Taruang, IX Koto Sungai Lasi, Kabupaten Solok.

“Korban meninggal akibat longsor dan jenazahnya sudah ditemukan,” katanya kepada padangkitacom, Selasa (17/02/2020).

Dirinya menjelaskan peristiwa longsor yang terjadi disejumlah wilayah di Kabupaten tersebut terjadi pada pukul 05.00 Wib. (Pk-03)


Baca berita Solok terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Solok Raih Penghargaan PPD dan Penurunan Kemiskinan Ekstrim 0%
Solok Raih Penghargaan PPD dan Penurunan Kemiskinan Ekstrim 0%
Bank Nagari Cabang Painan Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Pesisir Selatan
Bank Nagari Cabang Painan Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Pesisir Selatan
Padang Dikepung Banjir, Andre Rosiade Turunkan Tim Bagikan Ribuan Nasi Bungkus untuk Warga
Padang Dikepung Banjir, Andre Rosiade Turunkan Tim Bagikan Ribuan Nasi Bungkus untuk Warga
Gubernur Mahyeldi Resmikan Bangunan Baru Masjid Besar Syura Pandan Kota Solok
Gubernur Mahyeldi Resmikan Bangunan Baru Masjid Besar Syura Pandan Kota Solok
Curah Hujan Tinggi dan Marapi masih Erupsi, Ini Perintah dan Imbauan Gubernur Mahyeldi
Curah Hujan Tinggi dan Marapi masih Erupsi, Ini Perintah dan Imbauan Gubernur Mahyeldi
Mentawai Rawan Bencana, Pemprov Sumbar Isi Logistik  Lumbung Sosial Senilai Rp386 Juta
Mentawai Rawan Bencana, Pemprov Sumbar Isi Logistik Lumbung Sosial Senilai Rp386 Juta